Saturday, December 31, 2011

7 Berlian Kuning Terbesar & Ternama di Dunia

1. The Incomparable



Sampai saat ini, berlian kuning terbesar di dunia masih dipegang oleh berlian bernama The Incomparable. Berlian ini sekaligus menjadi berlian terbesar ketiga di dunia, dengan berat 407,48 karat, dan juga menjadi berlian terbesar dunia dalam peringkat internal tanpa cela (internally flawless).

Kisah dibalik berlian The Incomparable yang unik adalah bahwa berlian ini ditemukan oleh seorang gadis kecil yang sedang bermain di tumpukan puing di kota Mbuji Mayi di Republik Demokratik Kongo.

2. The Oppenheimer



Berlian kuning yang memiliki bentuk hampir sempurna dengan berat 253,7 karat. Sir Ernest Oppenheimer adalah pengusaha pertambangan emas, berlian dan dermawan terkenal.

Penguasa dari perusahaan berlian terbesar yang saat ini sedang mengalami kesulitan keuangan, De Beers, dan pendiri Anglo American Corporation, di Afrika Selatan.

3. The De Beers



Berlian dengan berat 234,65 karat, adalah berlian kuning terbesar ketiga di dunia. Setelah penampilan pertamanya di Paris, Maharaja Patiala dari India (Punjab) membeli De Beers, dan membuatnya menjadi sebuah kalung yang terkenal dengan nama Patiala Necklace oleh jeweller terkemuka Paris, Cartier pada tahun 1928.

Pada 6 Mei 1982, De Beers dilelang oleh balai lelang Sotheby's di Jenewa dan terjual dengan harga US$ 3.16 juta.

Setelah Maharaja Patiala meninggal, perhiasan Patiala Necklace menghilang tak tentu rimbanya. Kemudian pada tahun 1998, seseorang datang bersama sisa-sisa perhiasan tersebut ke sebuah toko perhiasan di London.

Semua batu-batu berlian besar itu sudah hilang, ia membawa tujuh berlian berkisar 18-73 karat dan berlian The De Beers itu sendiri.

4. The Red Cross



Berlian yang berbentuk bantal (cushion shaped) berwarna kuning seberat 205,07 karat. Ditemukan dari salah satu tambang Kimberly pada tahun 1901. Pertama kali dilelang oleh Christies atas nama Masyarakat Palang Merah Inggris dan St. Jhon.

Fitur unik yang dimiliki berlian The Red Cross (Palang Merah) adalah Maltese Cross (bentuk silang palang) yang jelas terlihat dari atas (facetnya). Berlian itu sendiri diperkirakan disimpan di Swiss, sementara identitas pemiliknya yang sekarang tidak diketahui.

5. The Moon Diamond



Berlian dengan warna pale yellow yang terdiri dari 57 facet dengan berat 183 karat.

6. The Florentine



Berlian dengan cahaya kuning cerah semburat hijau bernama The Florentine. Memiliki potongan bentuk yang tidak teratur (sangat rumit, 9 side -126 facet - double rose cut) dengan berat 137,27 karat (27,454 g).

The Florentine memiliki nama lain Tuscan, The Tuscany Diamond, The Grand Duke of Tuscany, The Austrian Diamond dan The Austrian Yellow Diamond.

Awalnya berasal dari keluarga Medici, salah satu keluarga yang paling dipandang di Eropa. Kemudian, pada tahun 1743 kepemilikan permata ini telah pindah ke Kaisar Francis 1 yang mengenakan mahkota Florence pada saat penobatannya.

Setelah runtuhnya Kekaisaran Habsburg pada 1918, berlian ini mendampingi keluarga kerajaan dalam pengasingan di Swiss, tapi kemudian berlian telah menghilang dan tidak ada yang tahu keberadaannya sampai sekarang.

7. The Sarah



Berlian kuning yang ditemukan di Afrika Selatan. Memiliki berat 132,43 karat, VS1 clarity, color Natural Fancy Vivid Yellow, menurut GIA.

The Sarah adalah berlian yang memiliki polish dan symmetry yang sangat bagus, di potong oleh master pengrajin berlian ternama, Jean Chandesais

Persyaratan Untuk Mendapatkan Kebahagiaan Menurut Para Ilmuwan

Para ilmuwan Australia membuka bocoran mengenai kunci kebahagiaan seseorang. Artikel yang dimuat dalam jurnal ilmiah populer The Science Psikologis memuat beberapa prasyarat sebuah kebahagiaan.


Menurut mereka, syarat kebahagiaan adalah

1. memiliki gaya hidup sehat
2. kemampuan untuk bermimpi
3. penetapan tujuan yang tepat
4. kepercayaan untuk merealisasikan tujuan
5. memiliki semangat dan rasa cinta
6. memiliki hubungan sosial yang sehat
7. memiliki pasangan hidup yang tepat

Peneliti menggarisbawahi bahwa pasangan merupakan faktor yang sangat mempengaruhi kebahagiaan. Sebab, adanya ketidakcocokan dalam keluarga akan menyebabkan kegagalan dalam bidang hidup lainnya.

Sebaliknya, pasangan yang tepat akan menciptakan sebuah hubungan yang aman dan tenang sebagai dasar bagi kebahagiaan keluarga.

Temuan mengejutkan lainnya adalah bahwa uang tidak mempengaruhi kebahagiaan seseorang. Menurut penulis, seperti dilansir Genius Beauty, uang dan kekayaan hanyalah bagian dan konsekuensi dari lima hal, di antaranya pekerjaan dan kesenangan

Wednesday, December 28, 2011

5 Tips Nyaman Menggunakan Notebook Sebagai Pengganti PC Desktop

Pernahkah Anda berpikir untuk menggunakan notebook sebagai pengganti PC Desktop di rumah? Notebook memang praktis dibawa kemana-mana. Namun, ada kalanya Anda harus menggunakan notebook untuk bekerja dalam waktu yang cukup lama. Anda bisa mencoba tips berikut ini.


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgKKrqag_fXlTC3KU_0Vvl-GdoQ43Efr2cEIjNnzWAbLUig0UAcIX2bvv7i3wzniUXkOJw2UjAv1QNKimLuMvxa3RMZrtfmKNSHjvoozCoUSaF3CqBlJbe_pTEO58-CBF-54coY_01jFPa1/s1600/toshiba-satellite-a350-st3601-notebook-pc.jpg

1. Gunakan Mouse Tambahan

Notebook memang menyediakan touchpad. Namun, untuk Anda yang tidak terbiasa dengan penggunaan touchpad, justru akan membuat kinerja Anda lebih lambat. Oleh karena itu, gunakanlah sebuah mouse untuk mempercepat pekerjaan Anda.

2. Gunakan Keyboard Tambahan

Karena keyboard dan monitor merupakan satu kesatuan, sulit untuk mengatur posisi keyboard yang diinginkan. Gunakan keyboard tambahan jika Anda ingin lebih nyaman mengetik meskipun agak jauh dari layar monitor.

3. Gunakan Monitor Tambahan

Jika merasa monitor Anda terlalu kecil dan tidak nyaman digunakan dalam jangka waktu yang lama, Anda tidak perlu langsung mengganti laptop Anda. Anda hanya perlu menghubungkan notebook Anda dengan monitor yang memiliki layar yang lebih besar sehingga pandangan mata menjadi lebih luas dan tidak cepat membuat mata terasa lelah.

4. Pastikan Baterai Notebook Terisi

Jangan biasakan bekerja menggunakan notebook dengan hanya mengandalkan adaptor, tanpa memasang baterai notebook. Karena jika listrik mendadak mati, hard disk Anda mungkin rusak dan data yang sedang Anda kerjakan mungkin saja hilang. Hentikan aliran daya listrik jika baterai telah terisi penuh untuk mencegah bocornya baterai karena terlalu lama di-charge.

5. Gunakan Meja yang Ergonomik

Untuk kenyamanan penggunaan notebook dalam waktu yang lama, Anda bisa membeli meja khusus yang memang didesain secara ergonomik demi kenyamanan penggunaan notebook dalan jangka waktu lama, seperti pada gambar di bawah ini.

Tuesday, December 27, 2011

Stadion Sepak Bola Unik Bawah Tanah

 Stadion Sepak Bola ini akan menjadi Stadion Sepak Bola Unik Bawah Tanah pertama di dunia yang tidak berada di atas permukaan bumi. Dari sebuah ide yang dicetuskan di Qatar, Siena berencana membangun Stadion Sepak Bola Unik Bawah Tanah yang akan terlihat seperti kolam. Rancangan stadion unik ini dibuat oleh arsitek dari Italia, Marazzi Architetti. Stadion unik yang diperkirakan berkapasitas 21.000 tempat duduk ini nantinya akan dipakai oleh Siena, klub sepakbola yang saat ini bermain di liga Italia seri B.


Marazzi menjelaskan bahwa ide di balik rencana ini adalah untuk mendirikan stadion seperti Amphitheatre Yunani. Satu sisi Stadion Sepak Bola Unik Bawah Tanah akan dijadikan lereng berumput. Sementara pada sisi lainnya, penonton dapat menikmati pemandangan indah kota kuno Siena. Berbagai restoran dan toko suvenir akan ditempatkan di sebuah atap, ini menjadi satu-satunya bagian dari stadion yang terlihat di atas permukaan tanah.


Walaupun proyek Stadion Sepak Bola Unik Bawah Tanah ini telah memenangkan penghargaan Architectural Review Future Projects award, belum jelas kapan mulai dibangun dan kapan akan selesai. Siena masih berusaha mengumpulkan dana untuk memulai pembangunan proyek ambisius ini. Mari berharap Siena segera promosi ke Seri-A, sehingga lebih mudah untuk mendapatkan suntikan dana investasi. Yang jelas, tentu Stadion Sepak Bola Unik Bawah Tanah seperti ini akan memberi sensasi pertandingan yang mengagumkan jika memang benar mampu direalisasikan.



Miniatur Kereta Api Terbesar di Dunia, Dengan Trek Sepanjang 12 Kilometer



Miniatur kereta api Wunderland, Hamburg, menawarkan trek dengan panjang lebih dari 39.000 kaki (11,9 km), di mana 890 kereta api mini berjalan di area seluas seperempat hektar ini.
Selain itu, kereta api model ini dihiasi dengan berbagai miniatur landskap terkenal dunia, seperti Grand Canyon, Yosemite Park dan Las Vegas yang dilengkapi 30.000 lampu dibuat secara detail.





Dalam dunia fantasi ini, satu hari berlangsung selama 15 menit, yang dikendalikan sepenuhnya oleh komputer.
Dalam miniatur ini terdapat 300.000 lampu, 215.000 pohon, 3.000 bangunan dan 200.000 patung manusia.
Menurut Mail Online, para ahli membutuhkan waktu selama 500.000 jam dalam pembangunan model ini, tetapi baru setengahnya yang rampung, dan dharapkan akan selesai tahun 2020 depan.

Monday, December 26, 2011

Kisah Pemulung Dengan Gerobak Mayat Anaknya

Supriono akan memakamkan si kecil di kampung Kramat, Bogor dengan menggunakan jasa KRL. Tapi di stasiun tebet, supriono dipaksa turun dari kereta, lantas dibawa ke kantor polisi karena dicurigai si anak adalah korban kejahatan. Tapi di kantor polisi, Supriono mengatakan si anak tewas karena penyakit muntaber. Polisi belum langsung percaya dan memaksa supriono membawa jenazah itu ke RSCM untuk diautopsi.

Di RSCM, Supriono menjelaskan bahwa khaerunisa sudah empat hari terserang muntaber. Dia sudah membawa khaerunisa untuk berobat ke puskesmas kecamatan setiabudi. Saya hanya sekali bawa khaerunisa ke puskesmas, saya tidak punya uang untuk membawanya lagi ke puskesmas, meski biaya hanya rp 4.000,- saya hanya pemulung kardus, gelas dan botol plastik yang penghasilannya hanya rp 10.000,- per hari. Ujar bapak 2 anak yang mengaku tinggal di kolong perlintasan rel ka di cikini itu.

Supriono hanya bisa berharap Khaerunisa sembuh dengan sendirinya. Selama sakit khaerunisa terkadang masih mengikuti ayah dan kakaknya, muriski saleh (6 thn), untuk memulung kardus di manggarai hingga salemba, meski hanya terbaring digerobak ayahnya.


Karena tidak kuasa melawan penyakitnya, akhirnya khaerunisa menghembuskan nafas terakhirnya pada minggu (5/6) pukul 07.00.

Khaerunisa meninggal di depan sang ayah, dengan terbaring di dalam gerobak yang kotor itu, di sela-sela kardus yang bau. Tak ada siapa-siapa, kecuali sang bapak dan kakaknya. Supriono dan muriski termangu. Uang di saku tinggal Rp.6.000,- tak mungkin cukup beli kain kafan untuk membungkus mayat si kecil dengan layak, apalagi sampai harus menyewa ambulans.

Khaerunisa masih terbaring di gerobak. Supriono mengajak musriki berjalan menyorong gerobak berisikan mayat itu dari manggarai hingga ke stasiun tebet, supriono berniat menguburkan anaknya di kampong pemulung di kramat, bogor. Ia berharap di sana mendapatkan bantuan dari sesama pemulung.

Pukul 10.00 yang mulai terik, gerobak mayat itu tiba di stasiun tebet.

Yang tersisa hanyalah sarung kucel yang kemudian dipakai membungkus jenazah si kecil. Kepala mayat anak yang dicinta itu dibiarkan terbuka, biar orang tak tahu kalau khaerunisa sudah menghadap sang khalik.

Dengan menggandeng si sulung yang berusia 6 thn, Supriono menggendong Khaerunisa menuju stasiun. Ketika KRL jurusan bogor datang, tiba-tiba seorang pedagang menghampiri supriono dan menanyakan anaknya. Lalu dijelaskan oleh Supriono bahwa anaknya telah meninggal dan akan dibawa ke Bogor spontan penumpang krl yang mendengar penjelasan supriono langsung berkerumun dan supriono langsung dibawa ke kantor polisi Tebet. Polisi menyuruh agar supriono membawa anaknya ke RSCM dengan menumpang ambulans hitam.

Supriono ngotot meminta agar mayat anaknya bisa segera dimakamkan.

Tapi dia hanya bisa tersandar di tembok ketika menantikan surat permintaan pulang dari RSCM. Sambil memandangi mayat khaerunisa yang terbujur kaku. Hingga saat itu Muriski sang kakak yang belum mengerti kalau adiknya telah meninggal masih terus bermain sambil sesekali memegang tubuh adiknya. Pukul 16.00, akhirnya petugas RSCM mengeluarkan surat tersebut, lagi-lagi karena tidak punya uang untuk menyewa ambulans, Supriono harus berjalan kaki menggendong mayat Khaerunisa dengan kain sarung sambil menggandeng tangan Muriski. Beberapa warga yang iba memberikan uang sekadarnya untuk ongkos perjalanan ke Bogor.

Para pedagang di RSCM juga memberikan air minum kemasan untuk bekal Supriono dan Muriski di perjalanan.

Psikolog Sartono Mukadis menangis mendengar cerita ini dan mengaku benar-benar terpukul dengan peristiwa yang sangat tragis tersebut karena masyarakat dan aparat pemerintah saat ini sudah tidak lagi perduli terhadap sesama.

Peristiwa itu adalah dosa masyarakat yang seharusnya kita bertanggung jawab untuk mengurus jenazah khaerunisa. Jangan bilang keluarga supriono tidak memiliki KTP atau KK atau bahkan tempat tinggal dan alamat tetap. Ini merupakan tamparan untuk bangsa Indonesia, ujarnya.

Wednesday, December 21, 2011

Perilaku Menyimpang Pengendara Motor Di Indonesia

Kalian pasti sudah tahu kalau sepeda motor adalah moda transportasi yang murah, mudah, dan cepat. Sehingga banyak orang sekarang beralih menggunakan motor. Dari pengguna angkutan umum sampai pengendara mobil2 mewah. Dengan alasan yg tadi.

Tapi dibalik semua itu, entah kenapa perilaku pengendara motor sekarang, bisa dibilang "keterlaluan".Sebagian besar, jarang atau mungkin tidak pernah mematuhi peraturan lalu lintas , seperti pada gambar di bawah ini:



Dengan alasan macet, ingin cepat sampai, terburu-buru banyak pengendara motor yg seringkali melawan arus. Selain berbahaya bagi diri sendiri, juga berbahaya bagi pengendara kendaraan dari arah lain. Malah bisa menambah parah kemacetan.

Jika ingin sampai tepat waktu, atur waktu perjalanan, prediksikan hal-hal yang tidak terduga (sperti macet) atau berangkatlah lebih pagi

MERAMPAS HAK PEJALAN KAKI



NAIK KE TROTOAR



NAIK KE JEMBATAN PENYEBRANGAN





BERHENTI DI ZEBRA CROSS

Sungguh benar2 egois.
Trotoar, jembatan penyebrangan, dan zebra cross diperuntukkan untuk pejalan kaki.Jalan raya untuk kendaraan. Pergunakanlah sesuai porsi dan haknya masing2. Jangan merampas hak orang lain


TIDAK MEMAKAI SPION




TANPA LAMPU BELAKANG
Banyak pengendara motor yg seringkali mengabaikan keselamatan. Ingat, anda bukan kucing yg bernyawa 9.

PELANGGARAN LAIN2






MASUK JALUR BUSWAY




TANPA PLAT NOMOR BELAKANG
dan masih banyak yang lain seperti:
- SMSan atau telpon2an sambil mengendarai motor
- 2 pengendara motor yg jalan beriringan sambil mengobrol
- tidak menggunakan lampu di malam hari

Thursday, December 15, 2011

Kampus-Kampus Terbesar Dan Terunik Di Dunia

Ini Dia Kampus-Kampus Terbesar Dan Terunik Di Dunia. Bagi agan yang mungkin sedang berencana melanjutkan kuliah, mudah-mudahan postingan ini dapat membantu memberikan informasi yang tepat sesuai keinginan agan semua.

Langsung Aja kita simak berita selengkapnya tentang Kampus-Kampus Terbesar Dan Terunik Di Dunia Di TKP:


1. Orestad High School, Copenhagen



Lihat sekolah ini Gan, rasanya sangat sulit untuk tidak berangakat ke sekolah...


2. Nanyang University in Singapore

Universitas yang sangat menakjubkan dengan atap hijaunya...


3. Modern High School #9 in Central LA

Sekolah ini desainnya lebih mirip seperti museum seni...


4. Gehry-Designed Stata Center at MIT
Bangunan ini di desain dengan kelas seperti rumah yang aneh...
Di sini juga di lengkapi dengan fasilitas penelitian, fasilitas kebugaran dan aula besar.


5. New York University’s Department of Philosophy Interior
Dirancang oleh Steven Holl Architects, interior yang direnovasi fitur dinding putih dan nampak kompleks dengan set tangga rata berlubang dengan pola cahaya yang menarik di sekitar gedung. Efek cahaya bisa menyesuaikan dengan perubahan musim dan hari...


6. Victorian College of the Arts School of Drama
Dirancang oleh Castles Stephenson + Turner Pty Ltd / Edmond & Corrigan.
Bangunan ini di desain berwarna sehingga jelas bahwa ini adalah tempat kreativitas.


7. Arcadia University’s Grey Towers Castle

Universitas ini dulunya adalah sebuah kastil. Kastil yang di bangun pada tahun 1893 ini di jadikan Universitas pada tahun 1929...


8. Oppenheim’s Miami-Dade College Campus


Konsep untuk Miami-dade College di Biscayne Boulevard di pusat kota Miami akan menambah banyak memantulkan cahaya berkelip, diproyeksikan akan selesai pada 2012.


9. Concrete and Glass Gateway Building at MICA
The Maryland Institute College of Art (MICA) telah lama dikenal karena campuran berbagai bangunan, dan yang terbaru adalah head-turner.
ada juga bangunan berbentuk drum dengan interior tanah halaman rumah lobby / galeri, teater, kafe, mes pelajar, dan studio.


10. Bold, Contemporary Metzo College in the Netherlands

The new Metzo College terletak di Doetinchem, sebuah kota di sebelah timur dari Belanda. Dirancang dengan banyak ruang terbuka di sekelilingnya yang berfungsi sebagai gedung sekolah kejuruan serta fasilitas olahraga umum


11. Henning Larsen University Campus Concept in Kolding, Denmark

Henning Larsen University adalah pemenang dari kompetisi konsep kampus di Kolding, Denmark.
Selain ruang kelas, bangunan ini juga mempunyai kafe umum dan kantor...


12. Napier University’s Futuristic Lecture Theater
Semua Dinding bangunan ini terbuat dari kaca...


13. Rafael Arozarena High School, La Orotava, Spain

Rafael Arozarena High School berada di dekat pusat kota bersejarah dari La Orotava, Spanyol dan Dirancang oleh AMP Arquitectos...


14. Bikuben Student Residence, University of Copenhagen
Disebut sebagai ‘student residence of the future’.
Tentunya tidak seperti ruang tempat tinggal siswa yang lain, Beton, logam dan kaca jendela yang membuat semacam efek ekawarna yang terang.
Di dalam bangunan, ruangan umum dan kamar terhubung ...


15. Jubilee Campus, University of Nottingham
Kampus ini dulunya adalah Sebuah pabrik sepeda, yang kemudaian ditransformasikan dengan indah menjadi kampus untuk 2500 siswa..

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews