Saturday, August 27, 2011

Membedakan Fabio dan Rafael

Setelah abang beradik 'tidak identik', Philip Niville dan Garry Neville, 2 musim lalu Manchester United kembali merekrut dua pemain (defender) kakak beradik. Dua pemain kembar Manchester United yang biasa beroperasi di lini belakang itu yakni Fabio dan Rafael da Silva. Tidak seperti Phil dan Gary yang gampang dibedakan dari wajahnya, kakak beradik asal Brazil ini sulit dibedakan. Sampai-sampai pelatih Sir Alex Fergusson kerap salah memanggil mereka. Kita hanya bisa membedakan dari nomor kostum yang dikenakan.

Fabio dan Rafael adalah kembar identik, punya postur tubuh yang sama dengan tinggi 173 cm dan potongan rambut keriwil yang sama pula. Jika Fabio masuk ke lapangan dengan kostum bernama punggung “Rafael”, mungkin wasit pun sulit mengenalinya.

Ketika kedua saudara kembar itu mengangkat trofi Premier League akhir pekan lalu, kakak keduanya, Luiz Henrique, yang juga hadir di Old Trafford, diberikan pertanyaan oleh Guardian. “Bagaimana Anda membedakan adik Anda?”

Henrique kemudian hanya tersenyum sembari menjawab, “Ketika mereka masih bayi, itu sangat sulit. Ibu kami sampai memberikan susu kepada Fabio atau Rafael dua kali.”

“Tapi, sekarang mereka terlihat lebih berbeda dari penampilan dan cara bertingkah laku,” ujar Henrique, seraya menambahkan bahwa Rafael punya bekas cacar di wajah yang membuatnya mudah dikenali.

Untuk urusan susah membedakan itu, Sir Alex pun kerap kecele. Fabio punya cerita mengenai dirinya dan sang bos suatu waktu.”Ada sebuah pertandingan di mana dia mendatangi saya di ruang ganti dan mulai berbicara dengan saya. Tapi, dia memanggil saya Rafael..”

“Dia masih bingung dengan kami, tapi itu tidak penting. Sir Alex tahu semuanya soal sepakbola dan dia menyukai gaya permainan Brasil. Dia tergila-gila dengan Cafu, idola kami,” tukasnya.

Asal tahu saja, si kembar Da Silva juga tinggal serumah, bahkan bersama istri-istri mereka. Mereka menyebut rumah yang ada di Cheshire itu sebagai “Republik Da Silva”.







Bagaimana dengan anda? Bisa??

source : detik.com

Review Video Clip ‘SO FAR AWAY’

Setelah menunggu beberapa bulan, minggu ini The Fallen seluruh dunia dibuat senang sekaligus ‘sedih’ oleh video terbaru Synyster Gates dkk. Beberapa hari yang lalu Avenged Sevenfold melalui label mereka Warner Bross telah secara resmi meluncurkan video clip untuk single ke-3 mereka berjudul ‘So Far Away’. Rentang waktu antara video clip pertama di album Nightmare (Nightmare) dengan video clip kedua yang cukup jauh membuat The Fallen (Fans A7X) sangat antusias menyambut video clip ‘So Far Away’ ini. Saking antusiasnya, situs MTV.com yang menjadi website pertama yang menampilkan video ini dibuat “crash” atau “error” karena over-traffict, bagaimana tidak? Seluruh fans dari seluruh dunia mengakses situs MTV pada saat yang bersamaan, alhasil pihak MTV mengkonfirmasi bahwa website mereka harus ‘rehat sejenak’. Namun esoknya sudah dapat diakses lagi melalui youtube.com dan avengedsevenfold.com.

Dibalik antusiasme ini, beberapa fans –termasuk saya– dibuat sedih, kenapa?? Jalan cerita video ini benar-benar didedikasikan untuk alm. The Rev (Jimmy Owen Sullivan), ada beberapa bagian video yang sangat menyentuh bila kita ingat kembali bagaimana kedekatan masing-masing personil satu sama lain (saat Jimmy masih hidup). *Saddest video I’ve ever seen*

Video ini menceritakan sosok Jimmy kecil yang memang hobby bermain drum sejak kecil tumbuh bersama para personel A7X lainnya, melakukan kenakalan-kenalkalan, hingga membentuk band mereka sekarang AVENGED SEVENFOLD. Bagian tersedih (paling menyentuh) dari video ini menurut saya adalah ekspresi M. Shadow yang terlihat benar-benar merasa kehilangan sosok Jimmy (tentu saja personil lain juga) dan bagian ketika Zacky mulai memainkan Rhythm gitar akustiknya (menit 3:30) dimana video mulai menampilkan foto-foto Jimmy (dulu) bersama anggota-anggota A7X. *benar-benar menyentuh*. Beberapa foto dan rekaman menunjukkan bagaimana dekatnya mereka dan betapa sedih mengingat Jimmy telah tiada…
Beberapa gambar video clip ‘So Far Away’ :










Goodbye Jimmy,, You are inspiration, You’ll always in our heart until the end…
Thanks (E.M)

17 Lagu Terbaik Avril Lavigne

Kurang dari 12 Jam yang lalu my favorite singer Avril Lavigne telah menggelar konsernya di Balai Kartini, Jakarta. Sebagai seorang fans berat yang tidak bisa hadir di venue kemarin, setidaknya saya akan menyambut owner merk fashion Abbey Dawn ini dengan postingan 17 Lagu Terbaik-nya. Ke-17 lagu berikut ini adalah kumpulan lagu-lagu Avril sejak album pertamanya ‘Let Go’ hingga Single teranyarnya ‘What The Hell’ dan mayoritas adalah lagu yang ada official video clip-nya. Sementara untuk full album ‘Goodbye Lullaby’ belum masuk chart karena akan masuk dipostingan berikutnya. Yapp!! Tanpa banyak cerita lagi, ini dia 17 Lagu Terbaik Avril Lavigne versi sunrisepagihari.blogspot.com ceck this out guys :

17. Scientist, lagu ini adalah lagu dari band Coldplay yang di-arrange ulang oleh Avril dan jadi lebih menyayat karena suaranya yang jernih dan powerfull.
16. Loosing Grip, ini adalah salah satu lagu Avril yang paling ngerock dan sedikit serius (tidak seperti lagunya kebanyakan yang hampir semua easy listening)
15. Drum di lagu ini diisi oleh mantan drummer Blink 182 Travis Barker . Drummer berambut Mohawk ini memang sudah gak asing lagi dengan genre Pop Punk Avril, karena band-nya sendiri beraliran Punk Rock. I Can Do Better ada diposisi ini.
14. Lagu I’m With You adalah salah satu lagu Avril yang paling cocok buat kamu dengarin waktu sedang sedih dan butuh dorongan semangat. Lagu ini termasuk lagu yang sering dibawakan Avril di konser-konser bertemakan Penggalangan Dana.

13. Dalam video clip ini Avril benar-benar total dalam penghayatan lagu, hal ini terlihat dimana Avril harus berakting menangis terisak diakhir lagu. Lagu Nobody’s Home ini benar-benar menunjukkan Avril bukan hanya bisa bernyanyi tapi juga baik dalam berakting.
12. Siapa sich yang gak suka sama lagu model begini?? Kuat dalam lirik dan harmonisasi, Innocent benar-benar mantap!!
11. My Happy Ending adalah salah satu lagu Avril yang pada rilisnya benar-benar menguasai MTV Indonesia selama berminggu-minggu. Luar Biasa!!
10. Sama seperti chart nomor 11, lagu di urutan ke-10 benar-benar wara-wiri di chart MTV pada masa rilisnya dan semakin menyebarkan virus Avril keseluruh dunia. Don’t Tell Me.
9. Keep Holding On, ini adalah lagu utama atau theme song untuk Avril Lavigne Foundation. Lagu ini benar-benar enak dikuping dan makna yang disampaikan benar-benar mengena. Silahkan buktikan sendiri.
8. Udah nonton film Alice in Wonderland yang dibintangi actor nyentrik Johnny Depp?? Dalam film bergenre Sci-fi ini Avril adalah pengisi soundtrack utama, dengan lagu berjudul Alice. Jangan lupa lihat betapa bagusnya video clip lagu ini.
7. Hot, adalah salah satu lagu Avril dengan video clip paling sexy. Dalam video yang sangat easy listening ini Avril tampil seksi dengan mengenakan lingerie dan menari diatas lantai dansa. Waw.. that’s really Hot.
6. Sk8er Boy, lagu ini termasuk lagu Avril yang paling mendunia dan berhasil membuat Avril dikenal seantero dunia. Avril yang memang piawai dalam bermain skateboard menunjukkan keahliannya ini didalam video clip lagu ini. Keren!!
5. Menjadi title album memiliki tanggung jawab yang besar, tetapiThe Best Damn Thing dapat menjawab tantangan tersebut. Lagu semacam ini memang tipikal Avril sekali, lagu dengan beat yang cepat, menghentak tetapi sangat ear-catching.
4. Lagu ini adalah lagu diawal karir Avril yang sangat sukses dan berhasil membuatnya meraih award sebagai Penyanyi Pendatang Baru Terbaik/Terfavorit. Bagaimana tidak lagu ini memang sangat-sangat enak dikuping dan selalu dibawakannya disaat konser. Complicated ada di posisi 4 kawan.

3. Diposisi 3 besar ada lagu terbaru anyar yang bahkan sudah merajai chart diberbagai radio di dunia maupun di Indonesia. Yapp.. What The Hell. Jujur, lagu ini terus saya putar seharian waktu pertama kali saya download. Gimana dengan kamu? Sudahkah kamu dengar lagu dengan video clip Avril yang hanya memakai two-pieces ini??
2. Pada album The Best Damn Thing, lagu ini adalah lagu yang paling sukses, yapp.. Girlfriend. Selain dipilih sebagai Single album, posisi drum diisi Travis Barker dan sempat menjadi most viewed video di youtube, kesuksesan lagu ini juga ditunjukkan dengan membuatnya dalam 8 versi bahasa!! Bayangkan kawan, 8 versi bahasa!! Kedelapan versi bahasa ini antara lain bahasa jerman, bahasa Spanyol, bahasa mandarin, bahasa Latin Meksiko dll. (walaupun hanya bagian chorus-nya). Tidak hanya sampai di situ, lagu ini juga dibuat versi featuring-nya, dimana Avril berkolaborasi dengan Rapper cewek Lil’ Mama, you know what?? That’s Really Cool….!!
1. Diposisi teratas chart sunrisepagihari.blogspot.com kali ini ada lagu yang ditulis oleh Avril Lavigne Sendiri, yaitu When You’re Gone. Lagu ini pantas disebut terbaik karena kuat dalam lirik, sangat baik dalam sisi harmonisasi dan aransemen serta ditambah dengan video clip yang sangat menginspirasi. Lagu ini sempat menjadi world wide top chart dan semakin menegaskan bahwa album The Best Damn Thing adalah yang terbaik dari semua album Avril Lavigne. I Love Her!!

Fiuuhh… itulah 17 lagu Avril Lavigne Terbaik versi Sunrise Pagi Hari, kalau ada yang kurang,, silahkan posting komentar dibawah, thanks, semoga bermanfaat (E.M).

Arin Ilejay (Biodata Drummer Avenged Sevenfold)


Setelah beberapa agan-agan visitor meminta profil Arin Ilejay, maka hari ini saya akan memposting artikel mengenai biodata Drummer baru Avenged Sevenfold ini. Arin sendiri pertama kali diperkenalkan ke publik dalam salah satu konser A7X di USA, dan beberapa fans malah berkata "What..?? Who's that guy, dude??", tetapi begitu mendengar skill-nya The Fallen menjadi lega walaupun kita harus akui bahwa tidak ada yang dapat menggantikan posisi Jimmy 'The Rev' Sullivan di posisi drum Avenged Sevenfold. Nahh.. langsung saja ini dia profil lengkap Arin Ilejay, Check is Out :

Nama Asli : Richard Arin Ilejay
Tanggal Lahir : 17 Februari 1988 (23 tahun)


Richard Arin Ilejay lahir di Ventura, California. Ayahnya adalah Ric Ilejay, seorang keturunan Amerika, Filipina dan Meksiko. Ibunya adalah Charlotte Tuttle, seorang keturunan Amerika, Belanda, dan Jerman. Kedua orang tua Arin memiliki latar belakang musik. Ayah Arin adalah pemain gitar profesional dan ibunya seorang penyanyi Gospel. Arin mulai bermain drum pada usia 9 tahun. Arin belajar punk, jazz, rock dan jazz Latin pada usia yang sangat muda dengan ayahnya. Dia pernah bermain di 40 band top, beberapa band rock, dan bermain dengan teman-temannya di band rock Kristen. Satu-satunya pendidikan formal Arin adalah di Drumline Palmdale High School di bawah didikan Tom Hixon.
Arin mendapatkan gayanya sendiri setelah bermain dengan band-band yang berbeda, seperti: Tear yang Sails, Confide dan Avenged Sevenfold. Tear The Sails adalah band yang sangat progresif yang menyuguhkan bakat musik Arin sebagai perkusi dan drummer.

Ia paling dikenal sebagai drummer di band Metal Kristen yang berbasis di California, yaitu Confide. Ia tampil di album debut full-length band Confide, yaitu Shout The Truth (2008) dan tampil dengan mereka selama Warped Tour 2008. Arin Ilejay menerima posisi Artist Relations Manager di TRX Cymbal pada bulan Februari 2009.
Pada bulan Januari 2011, ia bergabung sebagai additional drummer Avenged Sevenfold selama tour Avenged Sevenfold tahun 2011.
DW Drum juga baru-baru ini menambahkan Arin Ilejay ke daftar artis mereka, ia sebelumnya menggunakan drum Pork Pie.
Berikut adalah beberapa foto Arin Ilejay : (1) Arin Ilejay, (2) Arin with Syn & Shadow




Semoga bermanfaat (E.M)
sumber : http://www.avengedsevenfold.com (translate)

17 Lagu Avenged Sevenfold Terbaik

Sunrise Pagi Hari – Sebelum Avenged Sevenfold melalui label Warner Bross-nya secara resmi mengeluarkan (merilis) album terbaru mereka berjudul NIGHTMARE (yang kemungkinan rilis tanggal 26 atau 27 Juli mendatang), saya akan memberikan daftar 17 lagu Avenged Sevenfold a.k.a A7X yang paling enak (terbaik) sepanjang masa, yang tentu saja didalamnya belum termasuk lagu baru mereka ‘NIGHMARE’ karena kita perlu mendengarkan seluruh album untuk memberikan penilaian *setuju donk!!! tapi saya juga harus mengatakan bahwa lagu Nightmare sangat nendang di kuping -Laughing Out Loud-
Daftar ini adalah perspective pribadi, jadi kalau nantinya urut-urutannya gak sesuai dengan chart bayangan di hati anda, silahkan berikan kritik dan saran, anda boleh memposting komentar dibawah artikel ini, tapi jangan spam donk bro!!! Nahh,, langsung aja ke postingan kita, this is it :

17. Yang paling unik dan ditunggu dari lagu di paling buncit ini adalah fadeout ending yang ditutup dengan 2 bait lagu yang dinyanyikan seorang anak kecil yang membuat ending lagu ini sungguh sangat delicious!!! This song called... UNBOUND (THE WILD RIDE)

16. UNHOLY CONFESSIONS, Dibagian chorus nadanya sangat keren (anti-klimaks dengan scream-scream M.Shadow dibagian verse). Did you know? Ini merupakan lagu A7X yang paling banyak dibawakan oleh band-band saat festival, setidaknya at my hometown.

15. Lagu ini sempat dimasukkan dalam nominasi ‘The Best Scream’ dalam sebuah poling di salah satu situs game ternama, tapi saya gak sempat tau menang atau enggak. Yapp,,, dia adalah BEAST AND THE HARLOT. Menurut saya ini adalah salah satu lagu A7X yang intronya paling dahsyat, drum The Rev + scream M. Shadow = Awesome Song!!!
Lagu ini juga merupakan satu-satunya lagu Avenged Sevenfold yang ada bagian ‘overtone’ atau nada yang dinaikkan satu okta (dibagian reff-nya).

14. Kalo mau dengar suara ‘high-tension’ dari The Rev dengan jelas ya dilagu ini bro. CRITICCAL ACCLAIM. The rev is the best foREVer.

13. Ini adalah lagu ballad A7X yang cocok untuk kuping-kuping orang Indonesia pada umumnya. WARMNESS ON SOUL dipenuhi string piano yang diisi oleh The Rev dengan sangat perfect.

12. Lagu berjudul SCREAM ini memang di awali dengan ‘scream’ sangat misterius. Permainan gitar Syn dilagu ini sudah dapat menegaskan kualitasnya sebagai salah satu gitaris paling berkualitas dimuka bumi.

11. DANCING DEAD terdengar sangat cool dibagian verse tapi kemudian menyentak ‘burn like a hell’ dibagian reff dan interlude. Satu kata untuk lagu ini ‘awesome’.



10. ‘Dark Metal Opera’, waktu pertama kali nge-download lagu yang didalamnya gak terdengar solo gitar Syn dan Zacky ini, aku ngedengerin semalam suntuk gak berhenti-berhenti. Lagu ini juga merupakan salah satu lagu Avenged Sevenfold yang paling banyak ‘F-Word’-nya alias kata ‘F*ckin’, hahaha :). A LITTLE PEACE OF HEAVEN, I love this song!!!

9. Kalo kamu The Fallen sejati pasti tahu lagu apa yang pertama mengangkat nama Avenged Sevenfold. Yapp,, that’s right, BAT COUNTRY adalah lagu yang merajai tangga lagu MTV serta masuk jajaran elite Billboard diawal launchingnya. Dilagu ini juga kemudian Zacky Vengeance dan Synyster Gates mempopulerkan kembali lagu-lagu dengan solo gitar yang dominant, setelah sekian lama dikuasai lagu-lagu bergenre RnB.

8. Pengen denger Syn dan Zacky main lagu pantai? Dengerin aja coda (ending) lagu SIDEWINDER yang bernuansa ‘Hawaian’ dengan gitar yang sangat cepat dan rapi. Ini pernah jadi backsong sunrisepagihari.blogspot.com ini!!!

7. GUNSLINGER adalah adalah salah satu lagu yang bertema perang dan ditujukan untuk tentara-tentara Amerika yang sedang melakukan operasi militer di luar negeri seperti Afganistan, Iraq dll. Lagu ini sangat seru sejak awal hingga akhir dengan lirik yang dramatis!!!

6. Dalam salah satu forum diskusi di dunia maya yang menanyakan, “Lagu A7X manakah yang paling bagus interludenya menurut anda?” diluar dugaan saya jawaban terbanyak ternyata adalah lagu diperingkat ke-6 ini, SEIZE THE DAY. Alasan yang paling ‘real’ adalah karena harmonisasi interlude dilagu ini sendiri yang sangat menyayat ditambah video clip yang terlihat sangat full-concept. Hahh.. Avenged Sevenfold memang selalu yang terbaik. Yeahh… \m/

5. Setelah Gunslinger tadi, lagu A7X selanjutnya yang bertema perang adalah MISSING IN ACTION (M.I.A). lagu yang berdurasi 8 menit lebih ini dikisahkan oleh M. Shadow adalah didedikasikan untuk teman-temannya yang mengikuti wajib militer dan sebagian tidak pulang dalam keadaan hidup untuk menceritakan kisahnya. Menurut-ku selain interlude yang terdengar luar biasa, bagian lagu yang paling ‘great’ adalah bagian koor setelah interlude yang terdengar sangat dramatis dan menyentuh.

4. Lagu ini merupakan salah satu original soundtrack dari film ‘Transformer’ dan sangat special karena moment pertama kali deperdengarkan ke public adalah saat A7X melakukan tour-nya di Indonesia. Video clip untuk lagu ini juga sangat keren dengan visual-effect yang menggambarkan orang-orang yang terlihat ‘insane’ melompat kedalam jurang api, yapp,, here come ALMOST EASY.



3. Mungkin lagu Avenged Sevenfold yang paling terkenal di Indonesia adalah lagu ini, dengan harmoni gitar yang sangat easy listening, nada yang enak dan pas diatmosfir musik orang timur, DEAR GOD berada di posisi 3 chart postingan ini. Yess!!! this place is definately for this song.

2. Diposisi runner-up adalah LOST yang sangat luar biasa disetiap bagian lagu baik digitar, bass maupun drum yang ‘very tricky’. Lagu ini sangat unik karena merupakan satu-satunya lagu A7X yang bagian vocalnya menggunakan tekhnologi ‘Synth’ sehingga terdengar sangat enak ditelinga, hahahhahh… LOL

1. Posisi teratas tentu saja merupakan lagu Avenged Sevenfold yang serba ‘paling’, baik itu paling pas harmoninya, paling enak nada vocalnya, paling skill gitarnya, paling rumit drumnya, atau paling dahsyat bass-nya, serta paling keren video clipnya!!!
Dengan bangga saya persembahkan lagu diurutan pertama yang dihiasi dengan ‘perfect sweep-picking’ dari my fave guitaris Synyster Gates,,, AFTERLIFE.

Yapp.. that’s it!!!

Monday, August 8, 2011

6 Cara Amankan Ponsel Pintar



Ilustrasi (Ist.)


Jakarta - Semakin canggih sebuah ponsel ternyata butuh usaha ekstra untuk memperlakukannya. Berikut 6 cara mengamankan ponsel pintar Anda agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan yang dikutip detikINET dari F-Secure, Senin (8/8/2011).

1. Update OS
Vendor biasanya akan mengeluarkan update dari sistem operasi yang digunakan smartphone keluarannya secara berkala. Jika ada tawaran seperti ini sebaiknya diambil. Sebab sebuah update sistem biasanya akan hadir dengan sejumlah perbaikan atau menambal celah (bugs) di sistem sebelumnya.

Update OS juga seringkali dipermanis dengan kehadiran fitur-fitur baru. Namun awas, Anda patut hati-hati jika melakukan update, jika ceroboh bisa saja ponsel itu crash.

2. Software Keamanan
Saking canggihnya, perangkat genggam kini diibaratkan layaknya komputer mini. Seperti komputer pula, tak sedikit program jahat yang mengincar alat komunikasi ini.

Jadi jika Anda seringkali menyimpan file-file penting atau seringkali menggunakan ponsel untuk melakukan transaksi keuangan, sepertinya sangat direkomendasikan untuk menginstal aplikasi keamanan untuk jaga-jaga.

3. Jangan Asal Mengklik
Aksi pencurian informasi (phising) dapat pula terjadi melalui aksi browsing sembarangan di ponsel. Modus yang digunakan pelaku biasanya dengan menyebar link-link aneh yang telah dipersiapkan program jahat di belakangnya untuk mengelabui korban. Data yang bisa dicuri mulai dari username dan password email hingga informasi kartu kredit.

Cara sederhana untuk memastikan situs itu aman atau tidak adalah dengan melihat alamat URL-nya. Pastikan situs tersebut diawali dengan tulisan 'https', bukan 'http'. Standar 'https' ini mutlak digunakan untuk situs-situs perbankan.

Artinya, jika situs bank kesayangan Anda untuk bertransaksi bukan diawali dengan 'https' (tidak ada huruf 's'-nya) sebaiknya jangan memasukkan username atau password apapun, dan hindari untuk bertransaksi di sana.

4. Aplikasi dari Sumber Terpercaya
Jangan mudah terperdaya dengan tawaran aplikasi menggoda, apalagi dari sumber atau pembuat yang tidak terpercaya. Pasalnya, bisa-bisa developer yang jahil menyuntikkan program jahat di dalam aplikasi tersebut.

Langkah mudahnya adalah, jika Anda menginginkan aplikasi Facebook, ya tinggal mencarinya dari situs Facebook. Begitu juga dengan aplikasi-aplikasi lainnya, lebih baik mendownloadnya dari situs resmi mereka.

5. Waspadai WiFi Gratisan
Akses WiFi kini sudah dengan mudahnya ditemui di tempat publik. Lantaran gratis dan berada di tempat terbuka, tentunya keamanannya jadi sangat riskan. Artinya Anda harus meminimalisir aktivitas browsing, jika mau aman.

Terlebih melakukan transaksi dan belanja online, bisa saja orang di sekitar Anda tengah mengawasi dan tanpa diketahui menyusup di tengah-tengah transaksi tersebut.

6. Awasi Aplikasi
Beberapa aplikasi biasanya meminta akses data pribadi Anda. Sebagai pengguna, tak ada salahnya Anda waspada sebab data tersebut takut disalahgunakan. Jika mau memberikan, kirim seminimal mungkin. Dan jika dianggap berlebihan, sebaiknya uninstal aplikasi tersebut.

Menjinakkan Pembajakan Musik dengan Komputasi Awan



(Ist)

Jakarta - Pembajakan merupakan hantu terbesar bagi industri rekaman di seluruh dunia. Ini sudah berlangsung sejak dahulu kala. Untuk yang besar di tahun 70-80an mungkin masih mengalami betapa sampai pertengahan tahun 80an, bisa dipastikan semua kaset lagu barat yang diedarkan oleh perusahaan rekaman di negeri ini adalah hasil bajakan.

Untuk lagu lokal sendiri nasibnya tidak lebih baik, contohnya Bimbo yang hingga kini tidak bisa memiliki hak cipta atas sebagian besar lagu-lagunya karena bolak-balik kalah di persidangan melawan perusahaan rekaman.

Kehadiran era digital makin memperbuas peredaran musik bajakan ini. Dipelopori oleh Napster, yang salah seorang foundernya diperankan oleh Justin Timberlake di film Social Network, layanan saling bertukar dan download lagu ilegal mulai merajalela.

Meskipun akhirnya Napster ditutup oleh pengadilan Amerika, namun kehadirannya berhasil menghancurkan tata niaga industri rekaman yang sebetulnya merupakan sebuah kartel yang terdiri dari segelintir perusahaan rekaman raksasa.

Di Indonesia sendiri, lagu bajakan dalam format mp3 ataupun audio cd begitu mudah didapatkan dari mulai emperan pinggir jalan hingga di pusat-pusat perbelanjaan yang sejuk ber-AC.

Sebetulnya industri rekaman sendiri bukan tanpa perlawanan. Melihat potensi pasar musik digital yang begitu besar, dikenalkan metode DRM (Digital Right Management) yang akan memproteksi setiap track lagu yang diedarkan dalam bentuk digital, sehingga tidak bisa dikopi atau dipindahtangankan.

Hanya saja teknologi DRM ini ternyata menyulitkan bagi sebagian besar pembeli lagu, karena membatasi portabilitas dari lagu legal yang mereka miliki, karena hanya bisa diputar di perangkat tertentu yang memiliki pengenal terhadap sistem DRM itu.

Efeknya, orang menjadi malas membeli lagu ber DRM dan kembali berpaling ke lagu bajakan, dan itu menyebabkan sejumlah penyedia layanan download musik legal ber-DRM gulung tikar dalam waktu singkat, termasuk di negeri ini.

Karena itu juga, iTunes sebagai toko musik online terbesar di dunia, sejak tahun 2007 lalu telah memutuskan untuk tidak lagi menggunakan DRM dalam setiap track lagu yang mereka jual.

Dengan begitu massif nya peredaran musik digital ilegal ini, terus terang saya meragukan efektifitas rencana Menkominfo untuk menutup akses terhadap situs-situs penyedia musik ilegal. Karena seperti juga pornografi, akan selalu muncul situs-situs baru yang memberikan akses terhadap barang ilegal itu yang tidak mungkin seluruhnya diberantas, apalagi kalau lokasi mereka di luar negeri.

Memberantas pembajakan merupakan pekerjaan yang maha berat yang nyaris mustahil, mungkin kadarnya mirip-mirip dengan memerangi narkoba yang memiliki jejaring bisnis yang memiliki kekuatan luar biasa di belakangnya. Memerlukan pendekatan dari sejumlah sektor, yang itu hanya negara yang bisa melakukannya.

iCloud

Mungkin karena menyadari bahwa menghentikan peredaran musik bajakan adalah hal yang mustahil, Apple Inc sebagai pemilik iTunes memilih untuk menawarkan 'legalisir' track lagu yang tidak dibeli melalui iTunes, yang sangat besar merupakan lagu bajakan, melalui layanan iCloud mereka yang sudah diperkenalkan dalam Apple World Developer Congress bulan Juni lalu dan akan dirilis di musim gugur ini.

Sebetulnya layanan utama dari iCloud adalah layanan penyimpanan library music yang terorganisir melalui aplikasi iTunes yang tersimpan di jutaan Desktop PC/Notebook pengguna iTunes, ke sarana penyimpanan di cloud-nya Apple. Dengan demikian isi library lagu-lagu yang terdapat di iTunes versi Desktop PC nya, melalui iCloud otomatis tersinkronisasi dengan libary iTunes yang mereka miliki di device lain seperti iPod, iPhone atau iPad.

Namun berbeda dengan layanan cloud music storage yang ditawarkan oleh Amazon ataupun Google, dalam proses sinkronisasi ke iCloud tadi, sekaligus akan dilakukan pendeteksian apakah lagu yang terdapat di dalam library iTunes kita adalah lagu yang dibeli secara resmi di iTunes store, atau berasal dari sumber lain, seperti hasil rip dari CD atau hasil bajakan.

Nah, untuk lagu yang tidak dibeli dari iTunes, tapi ada padanannya di dalam katalog iTunes, Apple menawarkan untuk 'menukar' lagu hasil rip/bajakan tersebut dengan versi resmi dengan kualitas yang lebih baik yang tersedia di iTunes, hanya dengan membayar langganan USD 24,99/tahun.

Proses inilah yang saya sebut dengan proses 'legalisir' tadi. Tampaknya pendekatan Apple ini cukup dapat diterima oleh Industri rekaman, terbukti dengan seluruh label besar bersedia bekerjasama dengan Apple untuk model bisnis iCloud ini.

Mungkin mereka berpikir daripada tidak dapet duit sama sekali dari lagu bajakan, mendingan dapet meskipun sedikit. Tapi tentu saja potensi nya sangat besar mengingat pemilik aplikasi iTunes versi desktop jumlahnya puluhan juta. Tentu saja dengan harapan, setelah koleksi lagu bajakannya 'dilegalisir', Kedepannya pemilik lagu akan membeli secara resmi via iTunes.

Menurut saya apa yang dilakukan oleh Steve Jobs, dengan iCloud nya ini adalah suatu yang brilian, seperti juga hal-hal lain yang dia lakukan. Dan kalau berhasil, layanan berbasis komputasi awan ini mungkin ini bisa menjadi penyelamat bagi industri musik dari kejahatan pembajakan. Namun sayangnya, layanan membeli musik di iTunes sampai saat ini belum tersedia untuk konsumen Indonesia.


Penulis, Mochamad James Falahuddin merupakan praktisi telematika sekaligus pelaku dan pemerhati industri musik digital.

Stik PS3 Bisa Dipakai di Ponsel Android



Screenshot Video di YouTube


Jakarta - Stik alias alat kendali untuk PlayStation 3, yang dikenal dengan nama Sixaxis, ternyata bisa digunakan di ponsel berbasis Android.

Hal ini, seperti dikutip detikINET dari RootedSystem, Senin (8/8/2011), bisa dilakukan melalui aplikasi khusus yang tersedia di Android Market. Sixaxis dan Dualshock 3 -- keduanya dipakai untuk bermain game di PlayStation 3 -- bisa digunakan di ponsel berbasis Android dengan memanfaatkan konektivitas Bluetooth.

Tak hanya satu, hingga empat buah stik kabarnya bisa digunakan secara bersamaan. Ini memungkinkan pengalaman nge-game multiplayer pada perangkat berbasis Android.

Sebelum buru-buru mengunduhnya di Android Market. Perlu dipertimbangkan dulu bahwa aplikasi ini memanfaatkan protokol Bluteooth tertentu yang tidak selalu ada di semua perangkat berbasis Android.

Pembuat aplikasi ini, Dancing Pixel Studio, mengatakan kebanyakan perangkat dari HTC dan beberapa dari Samsung tak mendukung protokol itu. Ini bisa diatasi dengan menggunakan firmware yang bukan resmi dari produsennya, seperti misalnya Cyanogen.

Selain itu, apapun perangkat yang dipakai, sistem operasi Android harus dalam keadaan sudah di-root sebelum bisa memanfaatkan aplikasi kendali Sixaxis ini.

Dancing Pixel Studios menyediakan dua aplikasi terkait yang bersifat gratis, ini adalah:

  • Sixaxis Compatibility Checker. App ini digunakan untuk memastikan apakah perangkat Android yang dipakai bisa menjalankan Sixaxis
  • Sixaxis Pair Tool. Aplikasi yang berjalan di Windows ini digunakan untuk secara manual memasangkan (pairing) ponsel Android dengan Sixaxis atau DualShock3 yang ingin digunakan.

Sedangkan aplikasi utamanya bernama Sixaxis Controller. Aplikasi ini tersedia di Android Market dengan harga Rp 14.625 atau sekitar USD 1,69.

Dancing Pixel Studios awalnya menyediakan video YouTube yang mendemonstrasikan kemampuan aplikasi itu. Video itu menampilkan Sixaxis untuk mengendalikan game melalui emulator Super Nintendo di perangkat Android.

'Indonesia Bermain' Sebarkan Virus Ngegame



Indonesia Bermain (ist)


Jakarta - Roadshow atau roadplay yang digelar oleh Indonesia Bermain, telah usai. Lebih dari 600 orang di enam kota antusias mengikuti kegiatan edukasi tentang nilai positif games yang dikemas dalam bentuk talkshow.

Mengangkat tema 'Berbagi Semangat Positive Gaming', RoadPlay Indonesia Bermain coba kembali mengingatkan seluruh kalangan tentang berbagai potensi besar dari aktivitas bermain.

"Di Indonesia, games masih dicap sebagai kegiatan yang sia-sia dan hanya buang waktu saja. Padahal banyak nilai positif yang bisa kita dapatkan dari bermain," ujar Eko Nugroho, inisiator Indonesia Bermain saat berbincang dengan detikINET, Minggu (7/8/2011).

Road Play sendiri dimulai dari Semarang, Solo, Jogjakarta, Surabaya, Bandung dan berakhir di Jakarta. Dituturkan oleh Eko, dalam kegiatan ini pihaknya didukung oleh berbagai komunitas kreatif di berbagai kota tersebut.

"Road Play Indonesia Bermain tidak sekedar berbagi info tentang event Indonesia Bermain yang rencananya akan digelar pada 22-23 Oktober 2011, tetapi juga berbagi segala potensi besar dari aktivitas bermain dan industri game secara keseluruhan," tutur pria yang juga Lead Board Game Designer di Kummara, sebuah komunitas board game asal Bandung.

Di setiap kota, RoadPlay selalu dihadiri oleh ratusan peserta. Sesi sharing dalam RoadPlay juga menghadirkan pembicara-pembicara lokal dengan beragam latar belakang tetapi dengan semangat yang sama.

"Di Semarang misalnya, di kota pertama ini Ari Maulana Syarif, dosen Universitas Dian Nuswantoro berbagi ide mengenai format pembelajaran berbasis game. Di Solo Agus Siswanto, seorang seniman menunjukkan berbagai aktivitas dan karya seninya dilandasi dengan aktivitas bermain," katanya.

Di Jogja, RoadPlay menghadirkan Marsudi, Creative Director PT Aseli Dagadu Djokdja. Dalam sesi sharingnya dia mengungkapkan kunci dari segala pencapaian Dagadu. Salah satunya adalah keleluasaan bagi seluruh staf untuk selalu bermain dan berkreasi dengan berbagai tema yang ada.

Hal yang serupa juga terjadi di RoadPlay yang digelar di Kota Surabaya. Di kota pahlawan ini, ada dua pemateri lokal. Keduanya adalah Rudi Cahyono, Chief Creative Officer dari @IDcerita dan Imam Kuswardayan dari GameEdukasi.com. Mereka menyampaikan banyak hal terkait dunia game, mulai dari perkembangan game Indonesia, psikologi gamer, dan engine-engine yang tersedia untuk membuat game dan mereka percaya bahwa game harus selalu membuat pemainnya belajar.

RoadPlay di Bandung cukup unik. Tidak hanya menjadi ajang sharing, RoadPlay berubah menjadi ajang reuni besar pada gamers. Seratus gamers dan developer berkumpul dan berbagi antusiasme mereka untuk berbagi semangat positive gaming.

Jakarta kemudian menjadi kota penutup RoadPlay. Di ibu kota, RoadPlay hadir di Kampus Joseph Wibowo Center (JWC), BINUS University. Kali ini RoadPlay digelar dengan konsep talkshow dengan dengan mengangkat tema 'Levelling Up Industri Game di Indonesia'. Ada tiga pembicara di kegiatan pamungkas RoadPlay ini. Ketiganya adalah Narenda Wicaksono, Developer Marketing Manager Nokia Indonesia, Ivan Chen dari Anantarupa Studios, dan Eko Nugroho inisiator Indonesia Bermain.

"Semua berkeyakinan bahwa banyak potensi positif dari aktivitas bermain yang bisa dioptimalkan. Dalam kegiatan ini kita berbagi potensi besar industri game dan berbagai tips untuk mewujudkannya," katanya.

RoadPlay sendiri digelar sebagai pemanasan untuk acara Indonesia Bermain yang rencananya akan digelar pada 22-23 Oktober 2011 di Sabuga, Bandung. Indonesia Bermain diinisiasi oleh Agate Studio dan Kummara, dan didukung oleh Nokia Indonesia.

Acara yang ditargetkan diikuti oleh 10.000 orang ini akan berisi playground, exhibition, conference, creative performance, dan gaming and game idea competition.

"Silakan follow @IDbermain atau kunjungi www.indonesiabermain.com untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai Indonesia Bermain. Indonesia Bermain, when playing is good for your life!," tukas Eko.

Facebook Tuntut Situs Kencan Dewasa



ilustrasi (flickr/cc/davedugdale)


Jakarta - Kemiripan nama kembali menjadi isu trademark atau merek dagang yang dipermasalahkan Facebook. Raksasa jejaring sosial tersebut kini menuntut situs kencan Shagbook.

Pengajuan tuntutan sudah dilakukan Facebook sejak Mei. Facebook berpendapat nama Shagbook bisa menimbulkan kerancuan dan bisa saja membuat pengguna salah paham bahwa situs tersebut merupakan bagian dari Facebook.

Shagbook sendiri, seperti dilansir Mashable dan dikutip detikINET, Senin (8/8/2011) kini memperkuat posisinya atas tudingan tersebut ke United States Patent and Trademark Office.

Dalam berkas pengajuannya, Shagbook dengan tegas menyebutkan bahwa nama Facebook sangat khas dan kata book sendiri merupakan istilah umum. "Ini justru menantang validitas trademark Facebook," demikian dikatakan Shagbook.

Shagbook, dikatakan Facebook tak hanya melanggar trademark Facebook karena kemiripan namanya tetapi juga dalam hal impresi secara komersial.

Ini bukanlah pertamakalinya Facebook berupaya melindungi merek dagangnya. Beberapa situs berbentuk jejaring sosial yang menggunakan kata face atau book menjadi sasaran tuntutan Facebook.

Tahun lalu, sebuah situs jejaring yang diperuntukkan bagi para guru bernama Teachbook menjadi salah satu korban Facebook. Padahal sejatinya, domain situs yang berdomisili di Northbrook, Chicago, Amerika Serikat, ini fungsinya jauh berbeda dengan Facebook. Teachbook, merupakan situs komunitas gratis bagi guru yang menyediakan berbagai perangkat pengajaran.

Asrock Awali Debut PCIe 3.0 di Motherboard



Asrock Z68 Extreme7

Jakarta - ASRock akhirnya merilis sebuah motherboard yang telah dilengkapi slot PCI Express generasi ketiga. Dengan bandwidth yang lebih besar, performa PC diharapkan bisa meningkat.

ASRock memang telah menjadi salah satu produsen motherboard yang cukup cepat mengeluarkan varian terbaru. Penanaman slot PCIe 3.0 pun diklaim sebagai yang pertama di dunia.

"ASRock selalu menjadi pemimpin dalam setiap siklus evolusi. Kami adalah yang pertama memproduksi motherboard PCIe paling canggih Gen3," klaim James Lee, Vice President ASRock Sales & Marketing.

Slot PCIe 3.0 sejatinya telah diperkenalkan sejak 2010 silam, namun karena ada beberapa spesifikasi yang harus dirubah, maka para vendor baru bisa merilisnya mulai pertengahan 2011.

Slot kartu grafis generasi ini menawarkan beberapa kelebihan dari versi sebelumnya, misalnya saja bandwidth yang lebih besar (PCIe 2.0 5GT/s dan PCIe 3.0 8GT/s). Namun slot ini juga masih kompatibel dengan kartu grafis generasi sebelumnya.

"Motherboard Z68 Extreme7 Gen3 dari ASRock dapat mendukung prosesor revolusioner Intel Ivy Bridge serta Nvidia 3-Way SLI technology," tandas Lee, dalam keterangan yang diterima detikINET, Sabtu (6/68/2011).

Thursday, August 4, 2011

Jepang Bikin Robot yang Bisa Berpikir



Jakarta - Terobosan yang berhasil dilakukan oleh para insinyur robot di Jepang memang amat mengagumkan. Kali ini mereka berhasil membuat robot yang mampu berpikir dan bertindak sesuai kondisi.

Robot tersebut dibuat oleh Hasegawa Group, dari Tokyo Institute of Technology. Di dalamnya terdapat sebuah fitur bernama self-replicating neural network, yakni teknologi yang memungkinkan sebuah robot mempelajari segala sesuatu yang berada di sekitarnya. Jadi tak melulu hanya mengandalkan perintah dari pembuatnya.

"Sejauh ini, robot yang berhasil diproduksi hanya bisa mengerjakan tugas tertentu. mereka tidak bisa beradaptasi dengan perubahan lingkungan sekitar. Berbeda dengan robot ini, ia hanya mengetahui pengetahuan dasar kemudian bisa mengembangkannya," ujar Osamu Hasegawa, Associate Professor, Imaging Science and Engineering Lab, Tokyo Institute of Technology.

Seperti dikutip detikINET dari Gadgethit, Kamis (4/8/2011), Hesegawa juga mencontohkan sebuah kasus dimana robot tersebut ditantang untuk membuat teh, padahal hal ini tidak termasuk dalam programnya.

"Robot tersebut akan berkata 'saya tidak bisa' tapi jika kita mengajarkannya, maka ia akan mengumpulkan segala informasi untuk melakukan hal tersebut," tambah Hasegawa.

Philips Buat Monitor Cerdas Berteknologi ErgoSensor


Ergosensor (ape/inet)

Bangkok - Meski di Indonesia lebih dikenal sebagai produsen lampu, Philips ternyata punya gebrakan soal urusan teknologi monitor komputer. Produsen monitor Philips, MMD Philips akan memasarkan monitor pertama kali di dunia dengan teknologi ergonomis sensor (ErgoSensor).

Apa itu ErgoSensor? Teknologi ini sebenarnya sudah lama menjadi prototype sejumlah produsen monitor terkemuka di dunia. Namun hingga kini belum ada satu pun yang berani memasarkan secara langsung. ErgoSensor menawarkan pengalaman menonton dengan memaksimalkan tampilan monitor.

Monitor dilengkapi alat deteksi canggih yang mampu mengukur jarak pupil-mata pengguna untuk menentukan apakah posisi zona ergonomis telah tepat atau tidak. "Monitor memberikan koreksi dan nasehat yang cerdas untuk memberikan saran letak posisi duduk dan postur tubuh yang baik," kata Mayank Christian, Director Global Product Management, Philips Monitors MMD Taiwan, dalam acara Asia Pacific Launch of the Lastest Philips Monitor, Bangkok, Thailand, Rabu (3/8/2011).

Dengan kemampuan mendeteksi berapa lama seseorang duduk di depan layar, monitor ini akan memberikan keterangan kepada penggunanya untuk beristirahat setelah dipergunakan cukup lama. Imbauan ini sangat berguna untuk menghindari kelelahan luar biasa akibat kelelahan mata juga sakit leher dan nyeri punggung yang dikarenakan posisi tubuh yang salah dalam waktu yang lama.

Tak berlebihan kiranya, jika monitor ini bernuansa green product. Selain mudah didaur ulang dan ramah lingkungan, Philips ErgoSensor juga dapat menghemat energi sampai 80 persen. "Jika anda pergi meninggalkan monitor dalam beberapa waktu, monitor dapat menyesuaikan untuk tidak aktif, lalu setelah anda kembali, monitor langsung menyala dan menyesuaikan dengan pekerjaan anda," papar Mayank.

Mayank mengatakan, Philips ErgoSensor memiliki 3 tipe. Profesional Line (P Line) dengan ukuran layar mulai dari 23 inchi hingga 27 inchi. Kedua, Bussines Line dengan ukuran 20 inchi dan 21,5 inchi, terakhir Standar Line (S Line) 21,5 inchi.

"P Line sangat cocok untuk arsitek dan desainer karena memiliki kombinasi kualitas warna tinggi. Sementara B Line kalangan bisnis sangat memerlukannya. S Line untuk perusahaan kecil yang tetap memperhatikan kualitas baik dan harga yang terjangkau," terangnya.

Produk ini secara resmi akan dipasarkan pertengahan Agustus di 3 negara yakni Hong Kong, Singapura dan Taiwan. Bagaimana Indonesia? "Segera, jika permintaan pasar menginginkan produk ini. Kita bisa segera merilis di sana (Indonesia)," imbuh pria etnis India ini.

PhoneGap Mudahkan Bikin Aplikasi ke Banyak Smartphone


Screenshot PhoneGap.com


Jakarta - Sebuah piranti bernama PhoneGap memudahkan pengembang aplikasi mobile. Lewat PhoneGap, developer bisa langsung membuat aplikasi iPhone, Android, BlackBerry, Symbian hingga Windows Phone 7.

Piranti lunak dari Nitobi itu memungkinkan pengguna untuk membuat satu aplikasi yang langsung bisa dihadirkan untuk berbagai platform ponsel populer saat ini.

Termasuk dalam daftar platform yang dijangkau adalah iOS (untuk iPhone, iPad dll), BlackBerry OS, Android, WebOS, Bada, Symbian dan Windows Phone 7.

Seperti dikutip detikINET dari TheNextWeb, Rabu (3/8/2011), hal itu dimungkinkan untuk pengembang yang memanfaatkan HTML 5, CSS dan JavaScript dalam membuat aplikasinya.

PhoneGap sebenarnya sudah hadir sejak 2010 lalu. Namun versi 1.0 yang hadir di penghujung Juli 2011 merupakan versi yang jauh lebih stabil dan lebih mudah digunakan.

Salah satu perbaikannya, PhoneGap kini mendukung akses pada native API di platform yang didukungnya. Ini termasuk untuk kemampuan akses input seperti touch screen atau kamera dan kemampuan akses file, media penyimpanan maupun daftar kontak di buku alamat.

PhoneGap bisa diunduh cuma-cuma di situs PhoneGap.com. Saat ini aplikasi itu konon sudah diunduh lebih dari 40.000 kali.

Wow, Ada Baterai Seukuran Bakteri


Grafis baterai nano (Ist/Cnet)


Jakarta - Ilmuwan dari Rice University di Houston, Texas, Amerika Serikat, mengembangkan baterai yang ukurannya enam kali lebih kecil dari bakteri. Meski super kecil ukurannya, baterai ini bisa digunakan untuk berbagai perangkat elektronik, termasuk sensor yang berfungsi menganalisa sel tunggal.

Dengan lebar 150 nanometer, baterai ini seratus kali lebih tipis dari rambut manusia dan 60 ribu kali lebih kecil dibandingkan baterai jenis AAA. Para pengembangnya mengklaim, ini adalah baterai terkecil di dunia.

Sebenarnya, baterai tersebut merupakan persilangan antara baterai dengan superkapasitor. Superkapasitor sendiri dapat menghantarkan lebih banyak energi ketimbang baterai.

Dikutip detikINET dari Cnet, Rabu (3/8/2011), baterai itu dibuat dari ribuan matrik kecil nan padat. Setiap baterai merupakan kawat nano dengan setengah dari kawat tersebut bekerja sebagai elektroda negatif dan lainnya sebagai elektroda positif.

Baterai nano ini kemungkinan besar akan lebih sering digunakan untuk keperluan medis, seperti memberikan daya untuk perangkat medis yang dapat diimplan, sensor biologis dan kimia serta jaringan mikroskopik wireless.

Hingga saat ini, baterai tersebut masih berupa prototype dan masih terus dikembangkan. Para penciptanya belum membeberkan kapan akan mengkomersilkannya.

Malware yang Serang Android Makin Ganas


Android malware (Ist)


Jakarta - Jika Anda adalah pengguna piranti berbasis Android, sebaiknya patut berhati-hati. Laporan dari Lookout mengatakan bahwa serangan yang menyasar Android jumlahnya naik pesat dalam 6 bulan terakhir ini.

Malware ini datang dalam berbagai bentuk, terkadang ia menyamar menjadi aplikasi dan kadang ia menyusup di app markets. Dilansir detikINET dari TechCrunch, Rabu (3/8/2011), 3 dari 10 pengguna ponsel telah mengklik link yang beracun, termasuk link jahat dan link phishing.

Cara lain yang dijalankan oleh pembuat malware ialah dengan menginfeksi ponsel melalui taktik yang dikenal dengan nama Malverstising. Taktik ini memanfaatkan iklan mobile (mobile ads) untuk menggiring user ke situs jahat. Apabila user sudah mendarat di situs ini, maka pengunduhan otomatis terhadap malware akan terjadi.

Untuk mendapatkan hasil penyelidikan yang bertajuk Mobile Threat Report ini, perusahaan yang menawarkan layanan keamanan bagi sejumlah smartphone tersebut mengumpulkan data dari 700 aplikasi lebih serta 10 juta piranti.

Dari laporan ini diketahui bahwa pengguna Android menghadapi ancaman malware 2,5 kali lebih banyak dibandingkan 6 bulan lalu. Diperkirakan, sebanyak 500.000 orang terinfeksi malware Android di pertengahan tahun pertama 2011. Selama 6 bulan ini pula, jumlah aplikasi yang disusupi malware naik dari angka 80 ke 400 aplikasi.

Agar pemilik smartphone tetap aman dalam menggunakan ponselnya, sebaiknya kehati-hatian harus tetap dijaga dalam mengunduh sebuah aplikasi dan jangan asal mengklik link melalui browser di ponsel.

Dongkrak Aplikasi S40, Nokia Gelar Kompetisi


C3, Ponsel Berbasis S40 (Nokia)


Jakarta - Nokia agaknya ingin mendongkrak aplikasi untuk ponsel berbasis Series 40 (S40). Series 40 merupakan platform Nokia untuk ponsel kelas menengah.

Dari sisi gengsi, S40 mungkin kalah seksi dibandingkan iOS, Android atau bahkan Symbian. Namun dari sisi pengguna, ponsel berbasis S40 telah beredar dalam jumlah ratusan juta di dunia.

Data VisionMobile di akhir 2010 menyebutkan ponsel S40 melebihi angka 100 juta di dunia. Bahkan, ketika itu, peredaran S40 di dunia mengalahkan jumlah smartphone.

Kompetisi yang digelar Nokia pun seperti mengedepankan hal itu, dengan menyebutnya sebagai kompetisi Create for Millions. Seakan hendak berkata, aplikasi untuk S40 akan tersedia bagi jutaan pengguna.

Kompetisi berhadiah total 1 juta Euro ini memiliki empat kategori:
  • Web Apps untuk berita dan informasi berbasis lokasi
  • Java Apps untuk hiburan dan games
  • Web Apps dan Java Apps untuk jejaring sosial
  • Web Apps dan Java Apps untuk akses pengetahuan (pendidikan, kesehatan dan sejenisnya)

Seperti disampaikan dalam keterangan yang diterima detikINET, Rabu (3/8/2011), Developer Manager, Nokia Indonesia, Narenda Wicaksono, mengatakan Nokia Indonesia akan menambahkan hadiah khusus bagi developer lokal yang mau ikut kompetisi ini.

Kategori khusus Indonesia itu adalah:


  • Aplikasi Terbaik dengan menggunakan MAP/Location API pada ponsel Series 40.
  • Aplikasi dengan memanfaatkan Fitur Sentuh Terbaik.
  • Aplikasi S40 Web Apps Terbaik.
  • Aplikasi Terbaik dengan memanfaatkan budaya Indonesia.

Hadiah bagi kategori khusus itu adalah uang tunai dengan besar Rp 50 juta. Khusus untuk kategori 'memanfaatkan budaya Indonesia' hadiahnya Rp 75 juta. Pengembang yang berminat bisa mendatangi halaman khusus Developer di situs Nokia.

Wednesday, August 3, 2011

'5 Tahun Lagi, Tablet Android akan Kalahkan iPad'


(Ist)

Jakarta - Kian bermunculannya komputer tablet berbasis Android dan sambutan konsumen yang cukup baik terhadap produk ini, diprediksi akan mengantarkan tablet Android mengalahkan iPad lima tahun lagi.

Prediksi ini diungkapkan firma analis Informa. Salah satu analis, David McQueen memperkirakan, pangsa pasar Apple di ranah tablet yang saat ini menempati porsi 75 persen kemungkinan jatuh ke angka 39 persen di 2015, dimana pada saat itu pangsa pasar Android akan tumbuh 38 persen.

"Dari 2013, seiring kian murah dan canggihnya tablet Android menggempur pasar, kami memperkirakan penjualan akan terus bertumbuh hingga akhirnya melampaui penjualan iPad di 2016," kata McQueen, dikutip detikINET dari Reuters, Selasa (2/8/2011).

Sejauh ini, Galaxy Tab milik Samsung Electronics masih menjadi tablet Android terlaris. Namun ada banyak vendor termasuk Motorola Mobility yang juga menyajikan tablet Android dengan kemampuan dan harga bersaing.

"Kami melihat ledakan besar di pasar tablet beberapa tahun terakhir, terutama dikendalikan oleh iPad. Dan kami memperkirakan pasar ini masih akan terus menguat, tumbuh dari di bawah 20 juta tablet terjual di 2010 hingga mencapai 230 juta di 2015," kata McQueen.

Vinci, Komputer Tablet untuk Balita


Komputer tablet(DigitalTrends)


Jakarta - Komputer tablet kini tak hanya milik orang dewasa dengan hadirnya piranti dari Vinci yang akan diboyong oleh Amazon. Sebuah komputer tablet yang diperuntukkan bagi si buah hati yang masih berusia di bawah 4 tahun.

Tablet Vinci hadir dengan desain yang disesuaikan dengan anak-anak dan dibalut dengan bahan yang tidak beracun. Ia memiliki dimensi sebesar 7 inci dan memiliki pegangan sehingga mudah dicengkram oleh balita.

Vinci diklaim sebagai piranti yang memungkinkan pembelajaran dengan lebih interaktif dan ia akan dijejali dengan konten-konten pendukung yang berbau pendidikan.

Dengan tablet yang cocok dipakai untuk anak di bawah usia 4 tahun ini, pihak produsen juga sepertinya akan memungkinkan anak-anak bermain game yang sudah diseleksi, membaca buku dan menikmati video musik.

Piranti ini bukan mainan, ia adalah piranti berbasis Android yang menggunakan prosessor Cortex A8, memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 4GB dan kamera berkekuatan 3 MP. Tablet Vinci juga sudah dilengkapi dengan slot untuk MicroSD, built-in speker dan built-in microphone.

Beratnya tidak jauh beda dengan iPad di mana ia memiliki bobot 580 gram, sedangkan iPad berbobot 603 gram. Dan jangan khawatir anak-anak akan mendownload atau mengakses sesuatu yang aneh-aneh karena ia tidak akan dilengkapi dengan fasilitas Wi-Fi.

Dikutip detikINET dari DigitalTrends, Selasa (2/8/2011), tablet Vinci dijual dengan harga USD 389 dan dirilis di Amerika pada 10 Agustus nanti.

Menanti Google+ untuk Bisnis


Google+ Mobile


Jakarta - Mega proyek Google Plus (G+), selain ditujukan untuk para pengguna individual dan umum, direncanakan akan digunakan oleh kalangan pebisnis. Sementara fitur G+ untuk bisnis belum ada, terdapat beberapa cara kreatif bagi bisnis untuk memanfaatkan G+.

Pada suatu kesempatan, Christian Oestlien, Google Plus Product Manager, mengatakan bahwa walaupun fokus utama Google saat ini adalah mengoptimalkan user experience, namun mereka juga memiliki beberapa tim dengan pengembang terbaik yang sedang mengembangkan Google+ versi bisnis.

Bagi pebisnis atau perusahaan yang berminat untuk mencobanya, bisa melakukan pendaftaran di Google+ Entity Profile Application untuk memperoleh undangannya. Cukup mengisikan informasi seakurat dan selengkap mungkin.

Diperkirakan versi bisnis juga akan diluncurkan pertama kali dengan sistem undangan (invitation only) serta dalam masa percobaan terbatas (Field Trial) sebagaimana Google+ untuk pengguna individual dan umum. Google akan melakukan verifikasi terhadapnya dan apabila menemukan bahwa profil tersebut palsu, maka keanggotaan akan ditangguhkan dan terancam dicabut.

Saat ini penggunaan jejaring sosial untuk menunjang aktivitas perusahaan memang semakin meningkat. Dari survei terhadap 100 perusahaan yang dilakukan majalah Fortune (Fortune 100), prosentase perusahaan yang menggunakan jejaring sosial yaitu Twitter, Facebook, YouTube dan Blog) adalah 65%, 54%, 50% dan 33%. Banyaknya perusahaan di seluruh dunia yang menggunakan keempat jejaring sosial tersebut sekaligus adalah 20%, dengan 28% di Amerika Serikat, 15% di Eropa, dan 25% di Asia.

ilustrasi


Versi bisnis ini diperkirakan memiliki berbagai fitur Sales dan Marketing unggulan Google yaitu Rich Analytics dan Adwords serta terintegrasi dengan aplikasi maupun layanan Google lainnya. Dengan Rich Analytics diharapkan perusahaan dapat menganalisa data dan informasi situs webnya (home page, halaman web, pengunjung, waktu berkunjung, dan lainnya) untuk membuat keputusan strategis sehingga optimalisasi situs web dapat dicapai.

Tingkat penjualan, pendapatan dan customer diharapkan akan meningkat. Sementara itu, Adwords merupakan jenis iklan yang akan ditampilkan di sebelah kanan hasil pencarian saat kita menggunakan search engine Google untuk mencari sesuatu menggunakan kata kunci tertentu.

Besar harapan bahwa Analytics di versi bisnis akan lebih lengkap dengan fitur administrasi untuk mengelola semua content yang lebih bersahabat dan mudah digunakan, fitur pembuatan dan penambahan halaman web yang lebih banyak dan variatif.

Sebenarnya Google telah memperlihatkan tampilan Google versi bisnis beberapa waktu lalu. Uniknya, yang ditampilkan pada home page versi bisnis, tidak hanya informasi mengenai fans saja, namun juga informasi para karyawan dan manajemen perusahaan. Alamat perusahaan dapat ditampilkan melalui Google Maps dan Places.

Menggunakan Google Offers, perusahaan bisa memberikan penawaran atau program khusus kepada para konsumen, pelanggan, mitra maupun rekanan bisnisnya lainnya. Bagi para plusser, fitur Sparks dapat dimanfaatkan untuk memperoleh informasi terbaru mengenai perusahaan tertentu.

Beberapa fitur lain yang kemungkinan besar akan tersedia pada versi bisnis adalah Google Meeting, Google Screencast dan Google Whiteboard. Dengan Google Meeting, perusahaan dapat merencanakan, mengadakan dan mendokumentasikan pembicaraan, teks, maupun video selama meeting atau konferensi dilaksanakan.

Undangan meeting dapat dibuat menggunakan Google Calendar, GMail dan juga Google Chat. Tampilan layar saat meeting dapat disimpan dengan Google Screencast untuk keperluan meeting selanjutnya serta bisa diperlihatkan kepada peserta yang tidak dapat hadir.

Untuk keperluan presentasi, membuat Minutes of Meeting maupun berbagi dokumen penunjang lainnya selama meeting, bisa menggunakan Google Whiteboard dengan Google Docs. Peserta dapat memberikan catatan pada whiteboard virtual dan catatan bisa dikirimkan kepada peserta lain melalui email maupun Google+.

Bagi yang menantikan versi bisnis, untuk sementara waktu bisa memanfaatkan akun Google+ yang dimilikinya untuk keperluan perusahaan yang dimilikinya. Beberapa fitur yang dapat dimanfaatkan oleh perusahaan baru (startup) skala mikro dan kecil atau organisasi sederhana akan dibahas di bawah ini. Kreativitas adalah kata kuncinya.

Aktivitas Komunikasi

Berbagai content komunikasi baik teks, suara dan video bisa diakomodasi. Bentuknya bisa berupa content untuk konsumsi publik dan pesan pribadi (private message) dengan stream serta email, chat dengan Google Chat serta video conferencing dengan fitur Hangouts.

Dengan adanya fitur Circle, kita bisa mengelompokkan plusser menjadi satu atau beberapa Circle. Seorang plusser bisa berada di beberapa Circle dan dalam satu Circle bisa mengakomodasi beberapa plusser. Jumlah maksimal plusser yang bisa kita tempatkan dalam Circle dan jumlah maksimal plusser dalam satu Circle adalah sama yaitu 5000.

Sebagai contoh implementasinya, kita dapat membuat beberapa Circle untuk departemen yang ada dan membuat beberapa circle untuk jabatan yang ada (staff, officer, supervisor, manager dan lainnya). Karena saat ini Circle masih bersifat privat, dimana setiap plusser hanya bisa melihat Circlenya sendiri, maka Circle plusser yang satu dengan Circle plusser yang lain haruslah sama.

Hangouts adalah fitur yang dapat digunakan secara gratis untuk melakukan video conferencing dengan rekanan bisnis (distributor, dealer, peritel, pemasok, prinsipal), kantor pusat, kantor cabang, maupun customer serta pihak lainnya dan tersedia tanpa moderasi serta gratis. Jumlah peserta maksimal adalah 10 plusser.

Jika ada plusser yang merasa terganggu, mereka bisa mengaktifkan fitur mute. Video akan secara otomatis berpindah ke siapapun plusser yang sedang berbicara pada konferensi tersebut. Selain itu komunikasi via chat juga dimungkinkan selama konferensi berlangsung.

Aktivitas Proyek

Jika perusahaan sedang mengerjakan proyek dengan aktivitas utama, aktivitas pendukung, daftar pekerjaan, siapa yang akan mengerjakan termasuk penanggung jawabnya dapat didokumentasikan menggunakan Circle.

Circle akan menjadi “tempat kerja virtual” dengan fitur yang disebutkan di atas sebagai media komunikasinya. Berbagai pihak yang mengerjakan dapat memberikan komentar dan share dengan jumlah maksimal 500 komentar dan 1000 share untuk setiap postnya.

Aktivitas Pekerjaan

Aktivitas pekerjaan dalam perusahaan dapat didelegasikan ke departemen maupun individu tertentu. Caranya dengan menginformasikan aktivitas pekerjaan dalam bentuk stream ke departemen tertentu menggunakan Circle dan juga nama individu yang bersangkutan, bila diperlukan.


Screenshot


Bagi yang menerima penugasan dan pendelegasian tersebut bisa memberikan notifikasi bahwa informasi pekerjaan sudah diterima, dibaca dan akan dikerjakan. Status pekerjaan dapat diinformasikan secara berkala kepada pemberi pekerjaan, rekan serta pihak lain menggunakan fitur komentar dan share.

Aplikasi Perkantoran

Produk aplikasi perkantoran Google yaitu Google Docs, dapat digunakan untuk membuat berbagai dokumen, presentasi maupun kertas kerja serta dibagikan kepada rekan kerja lainnya. Walaupun belum terintegrasi sepenuhnya dengan Google+, aplikasi ini bisa dimanfaatkan secara optimal.

Screenshot

Sambil menunggu peluncuran Google+ versi bisnis, beberapa fitur di atas bisa dimanfaatkan terlebih dahulu. Selamat mencoba!

Operasikan 900 Ribu Server, Google Tetap Irit Listrik


Server Google (google)


Jakarta - Google membutuhkan sedikitnya 900 ribu server untuk melayani seluruh penggunanya. Meski demikian, raksasa internet tersebut hanya mengkonsumsi 0,01 persen listrik dari seluruh pasokan dunia.

Hal itu dikemukan oleh Jonathan Koomey, yang baru saja menuliskan hasil risetnya mengenai pemakain sumber daya listrik untuk data center.

"Data center Google hanya menggunakan 0,01% dari total listik yang ada di seluruh dunia, dan kurang dari 1% pada 2010 silam," tulis Koomey, sebagaimana dikutip detikINET dari Data center knowledge, Selasa (2/8/2011).

Google sendiri mengklaim bahwa data center yang mereka miliki memang dirancang untuk berkerja lebih efektif, misalnya saja sistem penyimpanan data yang mereka sebut Spanner.

Rancangan seperti ini membuat manajemen data lintas platform lebih cepat, hal ini sangat membantu mengingat Google memiliki banyak sekali layanan online. Selain itu Spanner juga mampu mengalokasikan data di tiap-tiap hardisk secara otomatis.

"Infrastruktur Google lebih efisien dari in-house data center lainnnya. Ini berarti, tidak hanya membuat cloud computing lebih efiesien namun juga hemat listrik," tandas Koomey

Nokia Ubah Strategi Penamaan Ponsel


Nokia 500 (Ist.)


Jakarta - Haluan strategi Nokia untuk urusan penamaan ponsel kembali diubah dengan lebih mengandalkan pesona angka. Jadi nantinya, ponsel masa depan Nokia bakal dinamakan dengan tiga digit angka. Satu yang sudah diperkenalkan adalah Nokia 500.

Dalam postingan di blog resminya, Nokia mengaku bahwa produk-produknya akan menggunakan rentang angka 100 hingga 999. Angka pertama di kode tersebut memiliki arti dari sisi harga dan fitur.

Angka 1 (misalnya seri Nokia 100 kalaupun ada) menandakan seri ponsel yang bermain di level harga low end dan memiliki fitur terbatas. Di sisi lain, angka 9 untuk menunjukkan jika ponsel tersebut berada di kasta tertinggi.

"Jadi nanti Nokia 900* akan menjadi yang paling tinggi dan Nokia 100* menjadi pilihan yang paling terjangkau," tulis Nokia dalam blognya yang dikutip detikINET, Selasa (2/8/2011).

Kemudian, angka kedua dari deretan tiga angka tersebut memiliki arti dari sisi keunikan atau identitas dari masing-masing ponsel. "Jadi kami bisa merilis 99 model ponsel di kisaran seri 500 sebelum kami mencari pilihan nama baru, sebagai contoh," imbuh Nokia.

"Terus terang, kami menyukai (model) penomoran. Bukannya kami takut bereksperimen dengan mencoba sesuatu yang baru. Namun pada akhirnya, kami sadar bahwa penamaan ponsel lewat penomoran telah bekerja dengan baik," pungkasnya.

Di masa lalu, ponsel-ponsel keluaran Nokia sejatinya identik dengan sistem penomoran. Seperti seri 3210, 3330, 5110 dan lainnya. Namun itu masih menggunakan empat angka.

Kemudian di era ponsel pintar, vendor ponsel yang tengah menyiapkan ponsel Windows-nya itu beralih dengan menambahkan huruf depan sebelum diakhiri dengan nomor. Seperti E90, C5, X7, dan yang teranyar N9.

Skema penamaan ponsel model ini memiliki empat kategori, yakni C, X, E dan N. Lalu, setiap seri itu akan diberi nomor urut 1 sampai 9 setelah hurufnya.

Cara membacanya sederhana, 1 menunjukkan ponsel dengan fungsi dan kisaran harga paling rendah atau murah. Berturut-turut ini akan meningkat sampai ponsel dengan awalan 9 yang menunjukkan kelas tertinggi dengan fungsi dan harga yang sesuai (agak mahal).


  • Seri C, menampilkan jajaran ponsel dengan fungsi terbatas pada kemampuan yang paling inti.
  • Seri E, menampilkan jajaran telepon selular yang fokusnya pada pengguna bisnis dan produktivitas.
  • Seri X adalah ponsel Nokia yang memiliki fungsi utama pada hiburan (entertainment) dan sosial.
  • Seri N akan menjadi ponsel-ponsel Nokia yang paling canggih.

Skype untuk iPad Muncul Sesaat


SkypeforiPad(Mashable)


Jakarta - Skype akhirnya merilis aplikasi untuk iPad yang akan membawa semua kenikmatan menggunakan video calling dari iPhone ke layar yang lebih besar. Semua fitur yang ada di Skype akan diboyong, mencakup instant messaging, audio chatting dan video conferencing.

Pengguna yang sudah memiliki akun di Skype bisa melihat kontak yang mereka miliki sesaat setelah sign-in. Sementara bagi mereka yang belum memiliki akun, bisa mendaftar di Skype langsung dari piranti iPad-nya dengan mudah.

Banyak fitur yang bisa dinikmati pengguna Skype untuk iPad ini, salah satunya adalah jika pengguna memakai Skype Credit, maka ia bisa membuka layanan ekstra yang ada. Layanan ekstra yang dimaksud contohnya, pengguna akan mendapatkan Online Number dari Skype yang memungkinkan orang untuk memanggil Anda di iPad.

Skype untuk iPad ini bekerja di jaringan Wi-Fi atau 3G dan bisa dipakai untuk melakukan panggilan kontak di iPad, iPhone, iPod Touch, Mac, PC dan Skype on TV.

Yang dibutuhkan konsumen untuk bisa menikmati aplikasi ini ialah iPad dengan versi 4.0 atau lebih baru. Sedangkan untuk video chat dua arah, pengguna harus memiliki iPad 2 karena iPad 1 hanya memungkinkan pengguna menerima video saja.

Sayang sekali, Skype hanya sesaat menyediakan aplikasi gratis tersebut di App Store, karena kini mereka telah menariknya kembali lantaran disinyalir telah 'bocor'.

Melalui akun Twitternya, Skype menuliskan "untuk memastikan pengguna mendapatkan pengalaman Skype yang terbaik, maka untuk sementara kami menghapus Skype for iPad yang dirilis sebelum waktunya," demikian seperti yang dilansir detikINET dari SlashGear, Selasa (2/8/2011).

Awal Puasa, Trafik SMS XL Melonjak


Ilustrasi (Ist.)


Jakarta - Operator telekomunikasi XL Axiata mencatat sejumlah kenaikan penggunaan jaringan di awal puasa 1 Ramadan yang jatuh pada 1 Agustus 2011 lalu. Lonjakan paling signifikan terjadi di layanan pesan singkat (SMS).

Menurut Head of Corporate Communication XL Axiata Febriati Nadira, tanda-tanda kenaikan sejatinya sudah terdeteksi pada H-1 sebelum puasa. Dimana lonjakan trafik terjadi sampai 21% untuk SMS, 9% untuk layanan data, dan 6% untuk voice.

Hingga pada akhirnya, lonjakan yang lebih tinggi terjadi pada hari H (1 Agustus) kemarin. Saat itu, jaringan XL melayani 790 juta SMS, atau naik 25% dibandingkan trafik di hari biasa yang mencapai 630 juta SMS.

Sementara trafik percakapan (voice) menyentuh angka 575 juta menit (naik 8,5%) sedangkan layanan data mencapai 36,5 terabyte atau naik 11% dibandingkan hari biasa. Demikian kata Ira dalam keterangannya, Selasa (2/8/2011).

Untuk mudik lebaran tahun ini XL diperkirakan akan mengalami lonjakan antara 30 hingga 35 persen. Ini berkaca pada pengalaman tahun lalu, dimana rata-rata voice mencapai 550 juta menit, 5.000 SMS per menit atau 400 jutaan per hari, sedangkan data mencapai 8 terabyte.

Pihak XL juga sudah melakukan antisipasi dengan menambah 100 BTS baru dan menyiapkan 18 mobile BTS di sepanjang jalur Jawa Tengah dan Jawa Timur. Apalagi diperkirakan kepadatan trafik jaringan akan terjadi di beberapa titik, khususnya daerah-daerah perbatasan.

XL juga mengklaim presentase drop call 1,7 persen namun akan ditekan kembali menjadi 1,5 persen. Ini masih jauh dari ambang batas yang ditargetkan BRTI sebesar 5 persen.

Bayi Belum Lahir Kini Bisa Terdaftar di Facebook


(Ist)


Jakarta - Para orangtua kini bisa mengumumkan kabar bahagia mengenai kedatangan calon buah hati mereka di Facebook melalui opsi family member status yang baru.

Ya, opsi baru ini memungkinkan pengguna Facebook mengumumkan bayi yang akan lahir dengan mengupdate bagian 'Friends and Family' di profile dan menyertakan 'Expected:Child.' Para orangtua juga bisa memilih untuk menambahkan foto -- mungkin foto janin -- atau nama calon bayi dan tanggal perkiraan kelahiran.

Dikutip detikINET dari Mashable, Selasa (2/8/2011), setelah ditambahkan, calon anggota keluarga baru tersebut akan terdaftar di family members pada profil si pengguna dan notifikasi update ini juga akan terposting di wall.

Opsi status baru tersebut sudah dirilis sejak pekan lalu. Namun ketersediaannya masih dilakukan secara bertahap untuk pengguna seluruh dunia. Juru bicara Facebook memastikan pihaknya selalu menguji fitur baru.

"Awal tahun ini, Facebook mulai menyediakan opsi untuk menambahkan 'Expected: Child' sebagai cara bagi para pengguna mengekspresikan identitas secara lebih akurat," ujar juru bicara tersebut.

Opsi ini tampaknya sengaja dibuat Facebook untuk memfasilitasi para orangtua yang tidak sabar mengumumkan kabar kehadiran bayi mereka, namun takut melanggar aturan Facebook.

Seperti diketahui, sebelumnya sempat ada kasus dimana Facebook menghapus akun bayi belum lahir yang dibuatkan oleh orangtuanya. Pasalnya, keberadaan akun seperti ini dianggap melanggar aturan Facebook. Salah satu poin aturan di jejaring sosial raksasa ini melarang para pengguna memalsukan informasi personal atau membuat akun palsu.

Galaxy Tab 10.1, Tablet Android Paling Ramping


Galaxy Tab 10.1 (samsung)


Jakarta - Galaxy Tab adalah senjata utama Samsung di pasar tablet. Target utamanya adalah menumbangkan kejayaan Apple iPad yang begitu merajalela sebagai pioner komputer tablet.

Meski cukup jaya, Galaxy Tab versi pertama bukan lawan sebanding bagi iPad yang mengomandoi lebih dari 70% market share. Tak menyerah begitu saja, Samsung pun mengumumkan kehadiran Galaxy Tab 10.1 disertai sejumlah peningkatan fitur signifikan.

Ya, Galaxy Tab 10.1 adalah amunisi terbaru Samsung di ranah tablet yang sudah sedemikian padat. Ia memakai sistem operasi Android Honeycomb, yang khusus dibuat Google untuk tablet PC. Apa saja yang ditawarkan oleh Galaxy Tab 10.1 ini?

Tablet Android Teramping

Ketika ditenteng, Galaxy Tab 10.1 terbilang sangat ringan. Dengan bodi super tipis, tablet ini enak digenggam jika dibanding dengan deretan tablet Android lain yang pernah mejeng di kanal review detikINET.

Memang, Galaxy Tab 10.1 berbodi sangat ramping dengan berat cuma 595 gram. Bahkan diklaim, inilah tablet tertipis sejagat dengan tebal hanya 8,6 mm. Di sektor ini, iPad 2 pun takluk karena tablet Apple ini lebih tebal 0,2 mm.


Sama seperti pendahulunya, bodi luar Galaxy Tab 10.1 terbuat dari bahan plastik glossy. Barangkali hal ini mengurangi kesan elegan. Namun di sisi lain membuat Galaxy Tab 10.1 lebih ringan dan nyaman dipegang, tidak selicin bahan alumunium.

Tidak banyak tombol dan port disematkan di bodi Galaxy Tab 10.1. Tidak ditemukan USB port standar seperti tablet Android pesaing. Terdapat tombol on/off, tombol volume dan colokan untuk isi ulang baterai serta menghubungkannya dengan komputer.

Ada pula slot SIM card di Galaxy Tab 10.1 yang diujicoba detikINET untuk konektivitas 3G. Patut dicatat, tablet ini tidak bisa dipakai menelepon seperti Galaxy Tab 7 inch. Namun memang OS Honeycomb sengaja menghilangkan fitur menelepon sebagai sebuah OS murni untuk tablet.


Prosesor Dual Core

Sekarang beralih ke sektor spesifikasi. Samsung menyertakan prosesor dual core 1GHz Nvidia Tegra 2. Prosesor dua otak ini sudah menjadi semacam standar bagi komputer tablet yang edar zaman sekarang, misalnya Motorola Xoom juga memakai prosesor serupa.

Kehadiran prosesor dual core membuat performa Galaxy Tab 10.1 lumayan memuaskan secara keseluruhan. Ketika diukur memakai Quadrant, skornya cukup tinggi, menyentuh angka 2309. Namun entah mengapa ada kesan lag yang terkadang cukup mengganggu, di mana perpindahan antar layar kurang smooth.


Di sisi lain, akses aplikasi berjalan mulus. Demikian juga dalam akses internet di mana loading halaman berlangsung cepat. Dukungan Flash mampu berjalan baik untuk berselancar di dunia maya. Galaxy Tab 10.1 juga dapat memutar video full High Definition (HD) relatif tanpa kendala.


Layar kapasitif 10.1 inch di Galaxy Tab tidak disertai embel-embel teknologi tertentu, taruhlah Super Amoled yang selama ini jadi andalan Samsung. Namun dengan resolusi 1280x800, layar tablet ini terlihat terang dan amat jernih. Warna-warna muncul dengan halus dan nyaman dilihat mata.


Speaker Galaxy Tab 10.1 terdengar baik dan cukup keras, meski seperti halnya speaker di gadget lain, terbatas dalam soal detail suara dan dentuman bas. Jika sudah memakai headphone, barulah kejernihan suara dapat terasa.

Kamera di Galaxy Tab 10.1 berkekuatan 3 megapixel dilengkapi lampu flash di bagian belakang dan 2 megapixel di bagian depan yang bisa dipakai untuk video chat. Jepretan kamera belakang lumayan bagus walau tak istimewa. Dalam perekaman video tablet ini mampu merekam dengan kualitas HD 720p, sebuah nilai tambah tersendiri.


Baterai berkekuatan 6800mAh cukup awet, asalkan tablet tidak digunakan secara berlebihan. Daya tahannya ketika dicoba secara normal kurang lebih selama 8 jam.

Android Honeycomb dengan TouchWiz

Galaxy Tab 10.1 memakai sistem operasi Android Honeycomb. Sebagai diferensiasi dengan tablet Android lainnya, Samsung sedikit memodifikasi tampilannya dengan memakai antar muka TouchWiz.

Navigasi di Honeycomb memudahkan penggunaan tablet. Misalnya terdapat fitur Recent Apps berguna untuk menampilkan beberapa aplikasi yang baru saja diakses oleh user. Recent Apps tersedia di sudut bawah bersama tombol Home dan Back.

Honeycomb juga memperbaiki tampilan keyboard, browser dan kapabilitas copy paste lebih baik. Hanya saja mungkin kekurangannya pada soal aplikasi yang belum banyak tersedia. Mungkin karena usia OS ini yang boleh dibilang masih muda.

TouchWiz menghadirkan penambahan pada user interface Galaxy Tab 10.1. Misalnya dengan kehadiran Social Hub untuk menangani update jejaring sosial favorit pengguna.

TouchWiz di tablet ini terdiri dari menu Live Panel yang dapat disesuaikan untuk menampilkan konten beragam di home screen. Contohnya gambar, website kegemaran, dan tampilan jejaring sosial. Samsung juga menambahkan Mini Apps Tray, yakni ‘rak’ untuk fitur-fitur yang sering digunakan pengguna, seperti task manager, kalender, dan pemutar musik.

Galaxy Tab menyertakan aplikasi bawaan, salah satu yang menarik adalah Polaris Office. Aplikasi produktivitas ini mirip dengan Microsoft Office dan bisa dipakai untuk mengedit berbagai dokumen dengan mudah.


Kesimpulan

Galaxy Tab 10.1 membawa sejumlah kelebihan dibanding tablet Android lain ataupun iPad 2 sekalipun. Bodinya yang tipis dan nyaman digenggam, layar sangat jernih serta kemudahan navigasi membuatnya cukup unggul. Sektor akses internet juga berjalan dengan mulus.

Kekurangan mungkin pada layar sentuhnya yang terkadang ngelag. Namun performanya secara keseluruhan cukup memuaskan. Tablet ini bisa ditebus pada kisaran harga Rp 6 jutaan.

Kelebihan:
- Bodi super tipis dan nyaman digenggam
- Layar jernih
- Video full HD berjalan lancar

Kekurangan:
- Perpindahan layar terkadang ngelag
- Aplikasi Android Honeycomb masih belum banyak

Spesifikasi kunci:

Jaringan: HSPA+ 21 Mbps, EDGE/GPRS
OS: Android 3.0 (Honeycomb)
Layar: 10,1 inch WXGA 1280x800
Prosesor: 1GHz Tegra 2 Dual Core
Kamera: 2MP (depan) dan 3MP (belakang) dengan LED Flash
Format video: MPEG4/H263/H264, Divx/Xvid
Solusi Bisnis: Microsoft Exchange ActiveSync, QuickOffice HD Editor
Konektivitas: Bluetooth 2.1, Wi Fi 802.11 (a/b/g/n)
Sensor: Gyroscope, Accelerometer, Digital Compass, Ambien Light
Baterai: 6800 mAh

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews